Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Final Korea Open 2019 - Wakil Thailand Raih Gelar Usai Kalahkan Zheng/Huang

By Agung Kurniawan - Minggu, 29 September 2019 | 15:07 WIB
Berita bulu tangkis internasional.
ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM
Berita bulu tangkis internasional.

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai, tampil sebagai juara pada turnamen Korea Open 2019.

Duet Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai naik ke podium kampiun seusai mengalahkan pasangan nomor satu dunia asal China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong, dalam tempo 34 menit saja.

Puavaranukroh/Taerattanachai menang dengan skor 21-14, 21-13 di Incheon Airport Skydome, Incheon, Korea Selatan, Minggu (29/9/2019).

Dengan hasil tersebut, distribusi gelar juara Korea Open 2019 dipastikan tersebar merata ke lima negara.

Selain Thailand, titel kampiun juga diraih Indonesia, China, Jepang, dan tuan rumah Korea Selatan.

Jalannya Pertandingan

Setelah sempat berbagi angka, Puavaranukroh/Terattanachai langsung mengambil alih momentum dengan merebut tiga poin beruntun.

Zheng Siwei,/Huang Yaqiong perlahan-lahan menunjukkan perlawanannya untuk memperkecil jarak dengan wakil Thailand itu.

Namun demikian, Puavaranukroh/Terattanachai kembali menjauh dengan unggul 8-3 atas Zhen/Huang usai meraih tiga poin beruntun.

Setelah tiga kali kehilangan poin, Puavaranukroh/Taerattanachai berhasil merebut interval pertama dengan keunggulan 11-7 atas Zheng/Huang.

Baca Juga: Abduh Lestaluhu Nilai Ada Sedikit Beban Bela Timnas Indonesia

Selepas jeda, Zheng/Huang langsung tancap gas dengan meraih dua poin beruntun untuk kembali menipiskan jarak dengan Puavaranukroh/Tarettanachai.

Namun wakil Thailand tersebut masih mampu tampil solid dengan menahan gempuran-gempuran yang dilancarkan oleh juara China Open 2019 tersebut.

Duet Puavaranukroh/Tarettanachai semakin nyaman untuk bisa merebut gim pertama dengan selalu unggul dalam perolehan angka atas Zheng Siwei/Huang Yaqiong.

Pasangan Thailand tersebut berhasil merebut gim pertama dengan keunggulan 21-14 atas Zheng/Huang setelah meraih tiga poin beruntun.

Baca Juga: Bak Orang Pacaran, Hubungan Neymar dan Pendukung PSG Sekarang

Puavaranukroh/Taerattanachai berhasil mengambil alih momentum dengan unggul 3-1 setelah mereka sempat berbagi angka dengan Zheng/Huang pada awal gim kedua.

Empat poin beruntun yang diraih oleh Puvaranukroh/Taerattanachai berhasil membawa mereka kembali menjauh dari kejaran pasangan China tersebut.

Zheng/Huang terlihat kesulitan untuk membendung gempuran-gempuran yang dilancarkan oleh pasangan Puavaranukroh/Taerattanachai.

Pasangan Thailand tersebut kembali merebut interval kedua dengan keunggulan yang cukup mencolok yakni 11-3 atas Zheng/Huang.

Baca Juga: Reaksi Andrea Dovizioso Saat Disebut Kurang Berani Tampil Agresif

Selepas jeda, Zheng/Huang langsung tampil menggebrak dengan merebut empat poin beruntun untuk mendekati perolehan angka Puavaranukroh/Taerattanachai.

Namun, pasangan Thailand mampu menunjukkan ketenangannya dan berhasil membukukan empat poin beruntun untuk semakin menjauh dari kejaran Zheng/Huang.

Sempat tertahan tiga kali, Puavaranukroh/Taerattanachai berhasil menjadi juara Korea Open 2019 setelah merebut gim kedua dengan skor akhir 21-13.


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : Tournamen Software

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X