Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Menang 5-0, Timnas Italia Berhasil Samai Rekor 70 Tahun Lalu

By Adi Nugroho - Rabu, 16 Oktober 2019 | 06:17 WIB
Para pemain timnas Italia melakukan selebrasi dalam laga Grup J Kualifikasi Euro 2020 melawan timnas Liechtenstein di Rheinpark Stadion, Selasa (15/10/2019).
TWITTER.COM/AZZURRI
Para pemain timnas Italia melakukan selebrasi dalam laga Grup J Kualifikasi Euro 2020 melawan timnas Liechtenstein di Rheinpark Stadion, Selasa (15/10/2019).

BOLASPORT.COM - Timnas Italia menjaga rekor sempurna selama melakoni Kualifikasi Euro 2020.

Timnas Italia menang telak 5-0 atas timnas Liechtenstein dalam laga Grup J Kualifikasi Euro 2020 di Rheinpark Stadion, Selasa (15/10/2019) waktu setempat atau Rabu dini hari WIB.

Lima gol Italia disarangkan oleh Federico Bernardeschi (menit ke-2), Andrea Belotti (70', 90+2'), Alessio Romagnoli (77'), dan Stephan El Shaarawy (82').

Hasil di markas Liechtenstein membuat Italia sukses mengukir sembilan kemenangan beruntun di semua ajang.

Italia berhasil menyamai prestasi serupa yang tercipta dalam kurun waktu Mei 1938 hingga Maret 1939.

Kala itu, Gli Azzurri dilatih oleh Vittorio Pozzo.

Baca Juga: Eks Pilar Asing Liga Indonesia Ini Selamatkan 'Muka' Legenda Liverpool

Adapun kemenangan beruntun pada era Roberto Mancini diawali saat Italia menang 1-0 atas Amerika Serikat dalam partai persahabatan pada 21 November 2018.

Setelah itu, Italia menggila dengan memenangi semua pertandingan di Kualifikasi Euro 2020.

Italia secara konsisten menaklukkan Finlandia (2-0), Liechtenstein (6-0), Yunani (3-0), Bosnia-Herzegovina (2-1), Armenia (3-1), Finlandia (2-1), Yunani (2-0), dan Liechtenstein (5-0).

Baca Juga: Klasemen Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia, Indonesia Terpuruk, Thailand Kembali ke Puncak

Kemenangan 2-0 atas Yunani yang memastikan Italia mendapatkan tiket ke putaran final Euro 2020.

Sementara itu, dalam pertandingan kontra Liechtenstein, Italia membuat 10 perubahan dibandingkan tim yang sebelumnya melawan Yunani.

Kendati mengubah sebagian besar susunan pemain, Gli Azzurri tetap sukses mengamankan tiga poin.

Italia menjadi pemuncak klasemen Grup J dengan 24 poin.

Gli Azzurri total mencetak 25 gol dan hanya kemasukan 3 kali selama menjalani Kualifikasi Euro 2020.

Baca Juga: Ini Harapan Panpel Persija Jakarta Jelang Laga Melawan Semen Padang


Editor : Septian Tambunan
Sumber : Fox Sports

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
35
82
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
34
60
6
Newcastle
35
56
7
Man United
34
54
8
Chelsea
34
51
9
West Ham
35
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Girona
34
74
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
34
67
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
35
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
35
64
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
35
56
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X