Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persela Vs PSIS, Nilmaizar Kabarkan Semua Pemain Fit Kecuali...

By Bayu Chandra - Jumat, 18 Oktober 2019 | 13:20 WIB
Pelatih Persela Lamongan, Nilmaizar.
KOMPAS.COM/HAMZAH ARFAH
Pelatih Persela Lamongan, Nilmaizar.

BOLASPORT.COM - Pelatih Persela Lamongan, Nilmaizar mengumumkan kondisi fisik sejumlah pemainnya fit menjelang laga melawan PSIS Semarang.

Persela Lamongan akan menghadapi PSIS Semarang pada pekan ke-23 Liga 1 2019 di Stadion Surajaya, Lamongan, Jawa Timur, Jumat (18/10/2019).

Tuan rumah Persela siap tampil maksimal dalam menghadapi PSIS Semarang yang datang sebagai tamu.

Pelatih Persela, Nilmaizar mengatakan bahwa seluruh pemainnya dalam kondisi fit dan siap bermain dalam menghadapi PSIS Semarang.

Baca Juga: Pelatih Persib Punya Formula Tepat Hadapi Persebaya Surabaya

Peluang Persela meraih kemenangan atas PSIS Semarang pun cukup terbuka mengingat mereka bertindak sebagai tuan rumah.

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub, Jumat (18/10/2019), setelah libur selama dua pekan efek FIFA matchday, kondisi pemain Persela sangat siap.

Jeda kompetisi membuat Persela Lamongan mempersiapkan tim dengan cukup matang.

Nilmaizar menjelaskan, semua pemain kunci Persela Lamongan siap dimainkan mengingat tidak ada yang sakit dan terkena akumulasi kartu.

"Kami akan menghadapi PSIS Semarang. Kondisi pemain sehat tidak ada yang sakit," ujar Nilmaizar.

Baca Juga: Ini Jadwal 5 Laga Liga 1 2019 Hari Ini, Dua Partai Diprediksi 'Panas'

"Mungkin, kami bisa turun dengan dengan full team, kecuali Demerson yang sampai kemarin masih harus terapi," ucap Nilmaizar.

Menurut Nilmaizar, pertandingan melawan PSIS Semarang merupakan laga yang sangat krusial.

Sebab, kemenangan menjadi harga penting demi membawa Persela lepas dari zona degradasi Liga 1 2019.

Persela menempati peringkat ke-15 klasemen sementara Liga 1 2019 dengan raihan nilai 20.

Posisi mereka sangat dekat dengan dengan tiga tim di papan bawah.

Ada Persija Jakarta di peringkat ke-15, Barito Putera (17), dan juru kunci Kalteng Putra dengan sama-sama punya 20 poin.

Di sisi lain posisi PSIS Semarang berada satu tingkat di atas Persela Lamongan dengan peringkat ke-14 dan sukses meraih 21 poin.

Baca Juga: Ini Jadwal 5 Laga Liga 1 2019 Hari Ini, Dua Partai Diprediksi 'Panas'

Baca Juga: Akhir 2019, Liga China Bakal Memulai Misi Mengikuti Premier League


Editor : Estu Santoso
Sumber : perselafootball.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X