Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Lorenzo Tak Bisa Adaptasi dengan Motor Bukan karena Kehilangan Talenta

By Agung Kurniawan - Sabtu, 19 Oktober 2019 | 17:20 WIB
Aksi Jorge Lorenzo (Repsol Honda) pada sesi latihan bebas MotoGP San Marino 2019, Jumat (13/9/2019)
twitter.com/HRC_MotoGP
Aksi Jorge Lorenzo (Repsol Honda) pada sesi latihan bebas MotoGP San Marino 2019, Jumat (13/9/2019)

BOLASPORT.COM - Pembalap Repsol Honda, Jorge Lorenzo menilai bahwa dirinya tidak kehilangan talenta sama sekali kendati tampil buruk sejauh ini pada MotoGP 2019.

Jorge Lorenzo masih kesulitan untuk kembali menemukan ritme membalap meskipun rangkaian seri MotoGP 2019 hanya masih menyisakan empat seri balap lagi.

Pembalap berjulukan X-Fuera itu belum mampu tampil kompetitif dan selalu meraih rentetan hasil minor ketika menggeber RC213V di lintasan balap.

Keinginan Jorge Lorenzo untuk bisa beradaptasi dengan tunggannya tersebut kian sulit tatkala dia mengalami cedera yang cukup parah pada bagian tulang belakangnya.

Cedera itu didapatnya tatkala turun pada sesi latihan bebas MotoGP Belanda 2019 yang digelar di Sirkuit Assen pada bulan Juni lalu.

Akibat dari cedera tersebut, Jorge Lorenzo harus absen dalam empat seri balapan beruntun sebelum akhirnya kembali mengaspal tatkala balapan di Sirkuit Silverstone, Inggris.

Tak ayal dengan situasi dan kondisi yang menguras fisik itulah membuat Jorge Lorenzo selalu kesulitan untuk bisa tampil kompetitif bersama kuda besinya.

Baca Juga: Mercedes Bakal Beri Kesempatan yang Sama kepada Hamilton dan Bottas

Dia pun menilai jika masalah yang tengah dialaminya tersebut hanyalah persoalan adaptasi dengan motornya saja yang dirasa kurang berjalan optimal.

"Saya tida bisa bersikap munafik dan mengatakan apa yang tidak saya rasakan," kata Jorge Lorenzo, dilansir BolaSport.com dari Elpais.

"Saya juga mengatakan bahwa saya belum bisa untuk beradaptasi dengan maksimal dengan motor ini," sambung rider berusia 32 tahun tersebut.

Baca Juga: Legenda UFC Masih Buka Pintu untuk Melawan Khabib Nurmagomedov

Jorge Lorenzo menegaskan bahwa dia sama sekali tak kehilangan bakatnya saat berada di atas motor meskipun kini belum mampu menunjukkan penampilan yang mumpuni.

"Tetapi saya tidak berpikir bahwa talenta saya pada musim ini berkurang ketimbang saat saya meraih gelar juara dunia," ucapnya lagi.

Jorge Lorenzo menilai bahwa penurunan performa yang dia alami pada musim ini lebih karena faktor rentetan cedera yang pernah dia alami sebelumnya.

Baca Juga: Trial Game Asphalt Malang 2019 - Komunitas dan Rider Asing Ikut Unjuk Gigi

"Satu-satunya hal yang telah mengubah saya adalah cedera dan karakter motor yang jauh berbeda dengan gaya balapan saya sebagai seorang rider," kata Jorge Lorenzo memungkasi.

Jorge Lorenzo akan mengawali balapan MotoGP Jepang 2019 dari urutan ke-19 usai tampil kurang menggigit pada babak kualifikasi, Sabtu (19/10/2019).

Pembalap yang identik dengan nomor 99 itu hanya mampu membukukan waktu putaran tercepatnya yakni 1 menit 48,492 detik.

Sementara sesi balapan MotoGP Jepang 2019 untuk kelas utama sendiri akan berlangsung pada hari Minggu (20/10/2019) mulai pukul 13.00 WIB.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Elpais.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
34
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
Chelsea
34
51
9
West Ham
35
49
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
35
64
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X