Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Liga Spanyol - Mallorca Beri Kekalahan Perdana untuk Real Madrid

By Bagas Reza Murti - Minggu, 20 Oktober 2019 | 04:19 WIB
Selebrasi penyerang Mallorca, Lagos Junior usai mencetak gol ke gawang Real Madrid di Estadi de Son Moix, dalam laga pekan ke-9 Liga Spanyol, Sabtu (19/10/2019) atau Minggu dini hari WIB.
TWITTER.COM/LALIGAEN
Selebrasi penyerang Mallorca, Lagos Junior usai mencetak gol ke gawang Real Madrid di Estadi de Son Moix, dalam laga pekan ke-9 Liga Spanyol, Sabtu (19/10/2019) atau Minggu dini hari WIB.

BOLASPORT.COM - Real Madrid harus rela tumbang 0-1 saat bertandang ke kandang Mallorca di Estadi de Son Moix, dalam laga pekan ke-9 Liga Spanyol, Sabtu (19/10/2019) atau Minggu dini hari WIB.

Satu-satunya gol Mallorca dicetak oleh Lago Junior pada menit ke-7.

Kekalahan ini adalah kekalahan perdana Madrid di Liga Spanyol musim 2019-2020 yang membuat mereka harus rela menyerahkan singgasana klasemen sementara kepada Barcelona.

Jalannya Laga

Menggunakan kostum putih-putih, Real Madrid membuka laga dengan satu pelaung dari tendangan kaki kiri Isco dari luar kotak penalti.

Sayangnya, tendangannya masih bisa diselamatkan dengan mudah oleh kiper Mallorca, Manolo Reina.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Gol ke-701 Cristiano Ronaldo Warnai Kemenangan Juventus

Real Madrid justru kebobolan dengan cepat pada menit ke-7.

Sebuah serangan kilat dari Lago Junior dari sisi kanan pertahanan Real Madrid, berakhir dengan sebuah gol.

Lagos menekuk bola ke tengah, dan menempatkannya di pojok gawang Thibaut Courtois. Gol, 1-0 untuk Mallorca.

Real Madrid mencoba merespons gol Mallorca dengan membangun serangan dari bawah, namun banyak kesalahan sendiri justru dilakukan para pemain Los Blancos.

Pada menit ke-15, Dani Rodriguez berhasil mencetak gol ke gawang Courtois namun ia terlebih dulu dalam posisi offside sebelum melepaskan tendangan keras.

Sepuluh menit berselang, Vinicius Jr melakukan penetrasi hingga kotak penalti sebelum melepaskan tendangan yang melebar di sisi gawang Mallorca.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Comeback Leicester hingga Kontroversi Spurs

Pada menit ke-27, James Rodriguez mengirimkan umpan panjang ke depan, dan disambut dengan sontekan Karim Benzema, yang hanya menerpa tiang gawang dan berhasil diamankan lini belakang Mallorca.

Kedudukan masih 0-0 hingga menit ke-30.

Mallorca bertahan dengan baik dengan membaca permainan Real Madrid secara disiplin.

Skor 1-0 untuk tuan rumah menutup babak pertama.

Di babak kedua, Los Blancos memiliki peluang dari Karim Benzema saat laga baru berjalan selama 4 menit, namun masih bisa dimentahkan pertahanan Mallorca.

Mallorca memasukkan pemain pinjaman Real Madrid, Takefusa Kubo pada menit ke-59 untuk memberikan kekuatan pada lini tengah mereka.

Sementara Real Madrid semakin frustrasi karena tak kunjung mendapat gol penyeimbang, memasukkan Rodrygo dan Federico Valverde untuk mengubah taktik.

Petaka justru datang untuk Madrid pada menit ke-74.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Minta Main Lebih Lama, Arkadiusz Milik Borong Gol Kemenangan Napoli

Alvaro Odriozola harus melanggar dengan keras Lago Junior, yang membuatnya menerima kartu kuning kedua dalam laga ini.

Wasit Javier Alberola Rojas terpaksa memberi kartu merah kepada bek kanan Real Madrid itu.

Pasukan Zinedine Zidane pun bermain dengan 10 orang hingga laga usai.

Tidak ada gol lagi tercipta, Real Madrid pun harus mengakui keunggulan Mallorca 0-1.

Starting XI

Mallorca (4-3-3): 1-Manolo Reina; 2-Joan Sastre, 24-Martin Valjent, 21-Raillo, 15-Fran Gamez; 23-Aleix Febas, 12-Iddrisu Baba, 8-Salva Sevilla; 14-Dani Rodriguez, 11-Lago Junior, 22-Ante Budimir

Pelatih: Vicente Moreno

Real Madrid (4-3-3): 13-Thibaut Courtois; 19-Alvaro Odriozola , 4-Sergio Ramos, 3-Eder Militao, 12-Marcelo; 14-Casemiro, 10-James Rodriguez, 22-Isco; 25-Vinicius Jr, 18-Luka Jovic, 9-Karim Benzema

Pelatih: Zinedine Zidane

Wasit: Javier Alberola Rojas


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
35
82
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
34
60
6
Newcastle
35
56
7
Man United
34
54
8
Chelsea
34
51
9
West Ham
35
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Girona
34
74
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
34
67
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
35
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
35
64
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
35
56
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X