Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Wiljan Pluim Terancam Absen Bela PSM Saat Bersua Bhayangkara FC

By Nungki Nugroho - Jumat, 25 Oktober 2019 | 20:30 WIB
Pemain PSM Makassar, Wiljan Pluim mencoba melewati hadangan pemain Kaya FC, shirmar Felongco pada matchday ketiga fase Grup H Piala AFC yang digelar di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Selasa (2/4/2019).
FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Pemain PSM Makassar, Wiljan Pluim mencoba melewati hadangan pemain Kaya FC, shirmar Felongco pada matchday ketiga fase Grup H Piala AFC yang digelar di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Selasa (2/4/2019).

BOLASPORT.COM - Gelandang asing PSM Makassar, Wiljan Pluim, terancam absen saat timnya menghadapi Bhayangkara FC pada pekan ke-25 Liga 1 2019.

PSM Makassar akan menjalani laga tandang melawan Bhayangkara FC pada Selasa (29/10/2019).

Duel Bhayangkara FC kontra PSM bakal berlangsung di Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Melawai, Jakarta Selatan.

Kabar buruk datang dari pilar kunci di lini tengah PSM Makassar.

Gelandang asal Belanda, Wiljan Pluim, terancam absen pada laga ini karena masih berkutat dengan cedera.

Baca Juga: Jadwal 8 Besar Liga 2 2019, Menanti Pertempuran Dua Tim Sumatra

Hal ini sebagaimana disampaikan oleh pelatih PSM, Darije Kalezic.

"Saya jelaskan apa yang terjadi dengan Pluim. Ia tidak 100 persen karena menahan rasa sakit saat bermain," kata Darije dikutip BolaSport.com dari Kompas.com.

Pluim yang belum sepenuhnya pulih sengaja dimainkan saat PSM menjamu Madura United.

Pasalnya, peran Pluim sangat penting sebagai motor serangan Juku Eja.

Untuk itu, Darije tidak menutup kemungkinan kembali memaksakan Pluim bermain saat melawan The Guardian.

"Dia bisa bermain dengan situasi tersebut, tetapi nanti akan kami lihat lagi," ujar Darije menambahkan.

Baca Juga: Sponsor Utama Tottenham Hotspur Kerja Sama dengan Persija Putri

Pemain PSM Makassar, Rasyid Bakri, menjalani latihan sebagai persiapan turun di turnamen Piala Jende
Pemain PSM Makassar, Rasyid Bakri, menjalani latihan sebagai persiapan turun di turnamen Piala Jende

Menilik skuad yang ada, PSM bisa saja menempatkan Rasyid Bakri untuk mengganti posisi Pluim.

Akan tetapi, performa Rasyid tak sepadan bila dibandingkan dengan Pluim.

Wiljan Pluim telah mencatatkan lima gol dan enam assist dari 17 penampilan bersama PSM.

Sedangkan Rasyid baru membukukan satu gol dari 14 pertandingan.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Beri Bagja
Sumber : Kompas.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X