Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Cristiano Ronaldo: Persaingan Sehat dengan Messi Membuat Saya Lebih Baik

By Pradipta Indra Kumara - Selasa, 29 Oktober 2019 | 09:50 WIB
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo dan megabintang Barcelona, Lionel Messi.
TWITTER.COM/SEMPERFOOTBALL
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo dan megabintang Barcelona, Lionel Messi.

BOLASPORT.COM - Sebagai dua pesepak bola terbaik di dunia, persaingan Cristiano Ronaldo dengan Lionel Messi selalu menjadi sorotan.

Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi sama-sama telah mengoleksi 5 gelar Ballon d'Or, sebelum megabintang Barcelona itu kembali meraih gelar tambahan pada tahun 2019.

Penghargaan prestisius itu sempat identik dengan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi selama satu dekade sebelum diputus Luka Modric pada tahun 2018.

Baca Juga: Ronaldo Cuma Mau Main di Pertandingan Penting, Bukan Liga Italia

Prestasi yang diraih Ronaldo dan Messi di tingkat klub maupun individu membuat keduanya sering dibandingkan.

Tak hanya soal gelar, tetapi pada setiap laga yang mereka mainkan.

Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, dan Virgil van Dijk, tampak saling duduk bersebelahan satu sama lain pada momen penganugrahan Pemain Terbaik Eropa 2019, Kamis (29/8/2019).
TWITTER.COM/FOOTBALL__TWEET
Lionel Messi, Cristiano Ronaldo, dan Virgil van Dijk, tampak saling duduk bersebelahan satu sama lain pada momen penganugrahan Pemain Terbaik Eropa 2019, Kamis (29/8/2019).

Meski terlibat rivalitas di dalam lapangan, kedua megabintang ini tak memiliki masalah pribadi yang membuat mereka saling bermusuhan.

Baru-baru ini Cristiano Ronaldo membuat pengakuan soal rivalitasnya dengan Messi.

Baca Juga: Jual Kapal Pesiar, Bos Chelsea Bisa Beli 5 Cristiano Ronaldo

Megabintang asal Portugal itu mengungkap peran Messi dalam rivalitas mereka, seperti dilansir BolaSport.com dari AS.

Ronaldo berbicara mengenai persaingan sehat yang ia jalani dengan Messi.

Keduanya sempat bersaing di Liga Spanyol, saat Ronaldo membela Real Madrid dan Messi menjadi andalan Barcelona.

Baca Juga: Lionel Messi: Ronaldo adalah Striker Terhebat yang Pernah Saya Lihat

"Banyak orang mengatakan kami saling mengisi, bahwa kebersamaan kami di Spanyol membuat kami lebih baik," ujar Ronaldo.

"Itu memang benar, saya lebih merasakan kehadirannya saat di Madrid daripada Manchester. Itu adalah persaingan yang sehat dan kami adalah simbol klub," ujar Ronaldo menambahkan.

Baca Juga: Gol ke Gawang Man United di Final Liga Champions jadi Favorit Messi

Kini keduanya tak lagi bersaiang dalam liga yang sama.

Sejak tahun 2018, Ronaldo telah pindah dan mencari tantangan baru bersama Juventus di Liga Italia.

Namun, meski begitu keduanya masih dipandang sebagai pesepak bola terbaik saat ini.

 


Editor : Pradipta Indra Kumara
Sumber : as.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Liverpool
34
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Man United
33
53
7
Newcastle
33
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
32
47
10
Bournemouth
34
45
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X