Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jadwal Macau Open 2019 - 6 Wakil Indonesia Berjuang Raih Tiket Perempat Final

By Diya Farida Purnawangsuni - Kamis, 31 Oktober 2019 | 05:30 WIB
Pasangan ganda putri Indonesia, Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta saat berlaga di Kejuaraan Asia 2019, Sabtu (27/4/2019)
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda putri Indonesia, Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta saat berlaga di Kejuaraan Asia 2019, Sabtu (27/4/2019)

BOLASPORT.COM - Enam wakil Indonesia akan berjuang untuk meraih tiket ke babak perempat final turnamen Macau Open 2019 yang berlangsung di Tap Seac Multisport Pavilion Macau, Macau City, Makau, Kamis (31/10/2019).

Dilansir BolaSport.com dari BWF Tournament Software, perjuangan mereka akan dimulai dari pemain tunggal putri, Ruselli Hartawan.

Berdasarkan jadwal, Ruselli akan menjumpai pemain unggulan keempat dari Amerika Serikat (AS), Zhang Beiwen, di lapangan 2 Tap Seac Multisport Pavilion Macau pada pukul 14.05 waktu setempat atau 13.05 WIB.

Baca Juga: MotoGP Malaysia 2019 - Marc Marquez Waspadai Yamaha dan Ducati

Pertemuan ini akan menjadi yang kedua bagi Ruselli dan Zhang.

Sebelumnya, Ruselli dan Zhang pernah bertanding pada babak kedua Thailand Open 2017.

Saat itu, Zhang menang atas Ruselli dengan skor 21-17, 21-15.

Lawan dengan status unggulan keempat juga akan ditemui pasangan ganda campuran Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso.

Pada babak kedua, Adnan/Mychelle bakal bertanding melawan Tang Chun Man/Tse Ying Suet dari Hong Kong.

Sementara itu, lawan relatif sepadan akan dihadapi pemain tunggal putra Chico Aura Dwi Wardoyo dan pasangan ganda putri Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto.

Baca Juga: Rekap Macau Open 2019 - Indonesia Tambah 3 Wakil pada Babak Kedua

Adapun, lawan relatif mudah bakal ditemui pasangan ganda putri Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta dan pasangan ganda campuran Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja.

Kedua wakil Merah Putih yang menyandang status unggulan itu "hanya" akan menghadapi para pemain non-unggulan pada babak kedua.

Artinya, di atas kertas, peluang Indonesia memiliki wakil pada babak perempat final bisa direalisasikan oleh mereka.

Baca Juga: MotoGP Malaysia 2019 - Jorge Lorenzo Bertekad Move on dari Australia

Berikut jadwal lengkap pertandingan para wakil Indonesia pada babak kedua Macau Open 2019 yang akan dimulai pukul 14.05 waktu setempat atau 13.05 WIB*.

13.05 WIB: WS - Zhang Beiwen (4/USA) vs Ruselli Hartawan

13.15 WIB: XD - Tang Chun Man/Tse Ying Suet (HKG) vs Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso

13.50 WIB: MS - Lin Chun-Yi (TPE) vs Chico Aura Dwi Wardoyo

13.50 WIB: XD - Tam Chun Hei/Yeung Nga Ting (HKG) vs Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (3)

15.20 WIB: WD - Tan Pearly Koong Le/Thinaah Muralitharan (MAS) vs Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto

17.45 WIB: WD - Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta (4) vs Cheng Chi Ya/Lee Chih Chen (TPE)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Anthony Martial tampaknya menjadi pemain kunci Manchester United era Ole Gunnar Solskjaer. . #manutd #anthonymartial #olegunnarsolskjaer

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BWF Tournament Software

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X