Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Liga Spanyol - Real Madrid Tekuk Leganes 5-0, Luka Jovic Cetak Gol Perdana

By Dimas Wahyu Indrajaya - Kamis, 31 Oktober 2019 | 05:22 WIB
Striker Real Madrid, Luka Jovic, menyundul bola yang kemudian berbuah gol ke gawang Leganes pada lanjutan Liga Spanyol, Kamis (31/10/2019) di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid.
TWITTER.COM/REALMADRID
Striker Real Madrid, Luka Jovic, menyundul bola yang kemudian berbuah gol ke gawang Leganes pada lanjutan Liga Spanyol, Kamis (31/10/2019) di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid.

BOLASPORT.COM - Real Madrid menang atas tim juru kunci, Leganes, dengan skor telak 5-0.

Hasil memuaskan didapati Real Madrid usai meladeni tantangan tim tamu Leganes dalam laga Liga Spanyol pekan ke-11, Kamis (31/10/2019) di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid.

Leganes yang berada di posisi buncit di klasemen sementara La Liga Spanyol harus rela jadi bulan-bulanan Madrid.

Baca Juga: Pindah ke Paris Saint-Germain, Kesalahan Terbesar Seorang Neymar

Mereka kalah dengan skor telak 0-5.

Skuad arahan Zinedine Zidane tidak perlu membutuhkan waktu lama untuk memimpin.

Dalam tempo sepuluh menit sudah dua gol tercipta.

Gol pertama Madrid pada menit 7' dicetak oleh pemain muda, Rodrygo Goes.

Wonderkid berusia 18 tahun asal Brasil menceploskan bola setelah meneruskan umpan Karim Benzema.

Baca Juga: Borussia Dortmund Sudah Siapkan Calon Pengganti Jadon Sancho

Baru semenit berjalan setelah gol pertama, Madrid langsung menambahkan angka.

Benzema kembali menjadi kreator.

Setelah mencoba mengelabui bek Leganes, striker asal Prancis itu mengirimkan bola ke depan mulut gawang tim tamu.

Gelandang pengatur serangan Real Madrid, Toni Kroos, merayakan gol yang ia ciptakan ke gawang Leganes bersama Karim Benzema dalam laga Liga Spanyol, Kamis (31/10/2019) di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid.
TWITTER.COM/REALMADRID
Gelandang pengatur serangan Real Madrid, Toni Kroos, merayakan gol yang ia ciptakan ke gawang Leganes bersama Karim Benzema dalam laga Liga Spanyol, Kamis (31/10/2019) di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid.

Rekan setimnya, Toni Kroos, yang merangsek ke depan lantas sanggup membobol gawang Leganes walaupun sedang dalam penjagaan.

Pada interval babak pertama atau tepatnya menit 24', Los Blancos mengubah papan skor lagi.

Kini kapten Sergio Ramos yang menjadi pencetak gol seusai penaltinya tidak sanggup dibendung kiper Juan Soriano.

Pada babak kedua, Madrid masih menguasai jalannya laga.

Baca Juga: Bek Kanan Liverpool Layak Dijadikan Teladan Pemain Muda Akademi

Dua gol tercipta pada babak kedua, salah satunya kembali lewat eksekusi titik putih.

Benzema yang sebelumnya hanya menjadi pengumpan diberikan kesempatan mencetak gol via penalti pada menit 69'.

Dengan lugas bekas striker Olympique Lyon menempatkan bola pada sisi kiri gawang Soriano. 4-0 untuk Madrid.

Striker Real Madrid, Karim Benzema, merayakan gol ke gawang Leganes pada laga Liga Spanyol, Kamis (31/10/2019) di Stadion Santiago Bernabeu.
TWITTER.COM/REALMADRID
Striker Real Madrid, Karim Benzema, merayakan gol ke gawang Leganes pada laga Liga Spanyol, Kamis (31/10/2019) di Stadion Santiago Bernabeu.

Laga ditutup lewat gol pemain pengganti Luka Jovic yang masuk menggantikan Benzema.

Striker baru Madrid asal Serbia itu menuntaskan umpan lambung Dani Carvajal lewat sundulan sebelum peluit akhir laga dibunyikan.

Gol tersebut merupakan gol pertama pemain berusia 21 tahun tersebut untuk Madrid karena sebelumnya ia lama absen akibat cedera.

Baca Juga: Messi Punya Lebih Banyak Gol Tendangan Bebas daripada Semua Tim di Eropa

Kemenangan menjadi modal berharga bagi Madrid karena dengan tiga poin itu mereka mampu mendekati pemuncak klasemen sementara, Barcelona.

Madrid sementara ini terpaut satu angka dengan Barcelona yang sudah mengumpulkan 22 poin dari 10 laga.

Real Madrid

13-Thibaut Courtois; 12-Marcelo, 4-Sergio Ramos, 5-Raphael Varane, 2-Dani Carvajal; 8-Toni Kroos, 14-Casemiro, 15-Federico Valverde; 7-Eden Hazard, 27-Rodrygo, 9-Karem Benzema

Cadangan: 1-Alphonse Areola, 3-Eder Militao, 10-Luka Modric, 17-Lucas Vazquez, 18-Luka Jovic, 22-Isco, 23-Ferland Mendy

Pelatih: Zinedine Zidane


Leganes

13-Juan Soriano; 3-Unai Bustinza, 15-Rodrigo Tarin, 4-Kenneth Omeruo, 5-Jonathan Silva; 14-Christian Rivera, 12-Chidozie Awaziem; 7-Martin Braithwaite, 27-Oscar, 24-Kevin Rodrigues; 26-Youssef En-Nesyri

Cadangan: 1-Ivan Cuellar, 8-Recio, 10-Jose Arnaiz, 16-Roberto Rosales, 18-Guido Carrilo, 19-Aitor Ruibal, 33-Javier Aviles

Pelatih: Luis Cembranos

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Anthony Martial tampaknya menjadi pemain kunci Manchester United era Ole Gunnar Solskjaer. . #manutd #anthonymartial #olegunnarsolskjaer

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Girona
33
71
3
Barcelona
32
70
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X