Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Italia - Inter Milan ke Puncak, Napoli Diejek Suporter Sendiri

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 10 November 2019 | 04:57 WIB
   Ilustrasi hasil pertandingan Liga Italia.
wiwidbola
Ilustrasi hasil pertandingan Liga Italia.

BOLASPORT.COM - Inter Milan memetik kemenangan ke-10 dan untuk sementara memuncaki klasemen Liga Italia setelah menjalani laga pekan ke-12.

Sabtu (9/11/2019), Inter Milan menang 2-1 atas Hellas Verona di Giuseppe Meazza.

Sempat tertinggal lebih dulu di babak pertama karena gol penalti Valerio Verre, Inter Milan berbalik menang setelah Matias Vecino dan Nicolo Barella mencetak gol di babak kedua.

Berbekal raihan 31 poin, Inter Milan memuncaki klasemen Liga Italia, menggeser Juventus (29).

"Para pemain melakukan sesuatu yang luar biasa. Meraih 31 poin dalam 12 pertandingan adalah pencapaian yang bagus," kata pelatih Inter Milan, Antonio Conte, seperti dikutip Bolasport.com dari Sky Sport Italia.

"Saya pikir tidak seorang pun menyangka kami akan meraih sedemikian banyak poin pada fase ini."

Akan tetapi, konstelasi posisi dua teratas klasemen bisa berubah seandainya Juventus menang atas AC Milan pada Minggu (10/11/2019).

Pada pertandingan lain yang digelar Sabtu, Napoli belum bisa keluar dari masalah.

Bermain di kandang sendiri, pasukan Carlo Ancelotti ditahan tim papan bawah Genoa tanpa gol.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Leicester dan Chelsea Lompati Man City

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Bikin 38 Tembakan, Inter Milan Comeback Kalahkan Verona

Diejek suporternya sendiri usai pertandingan, Napoli kini tak pernah menang dalam 5 laga terakhirnya di semua kompetisi.

Napoli tampak jelas kehilangan dukungan suporternya. Hanya sekitar 20.000 orang yang datang ke San Paolo.

Suporter menghujat sejumlah pemain Napoli sebagai "pemain bayaran" setelah ketegangan yang terjadi dalam seminggu terakhir.

Para pemain kompak melawan perintah klub untuk menjalani ritiro alias pemusatan latihan dadakan.

Sementara itu, Brescia dengan pelatih baru, Fabio Grosso, juga belum keluar dari krisis.

Di kandang sendiri, I Rondinelle dikalahkan Torino 0-4.

Brescia selalu kalah dalam 6 pertandingan terakhirnya di Liga Italia.

Baca Juga: Hasil Liga Jerman - Bayern Muenchen Menangi Der Klassiker dengan Skor Telak

Baca Juga: Hasil Liga Spanyol - Real Madrid Libas Eibar 4 Gol Tanpa Balas

Hasil Lengkap Pekan Ke-12 Liga Italia, 8-9 November 2019

  • Sassuolo vs Bologna 3-1 (Fancesco Caputo 34', 75', Jeremie Boga 68'/Riccardo Orsolini 70')
  • Brescia vs Torino 0-4 (Andrea Belotti 17'pen, 26'pen, Alex Berenguer 75', 80')
  • Inter Milan vs Hellas Verona 2-1 (Matias Vecino 65', Nicolo Barella 83'/Valerio Verre 19'pen)
  • Napoli vs Genoa 0-0

Klasemen Liga Italia

  1. Inter Milan, 12 main, 31 poin
  2. Juventus, 11, 29
  3. AS Roma, 11, 22
  4. Lazio, 11, 21
  5. Atalanta, 11, 21
  6. Cagliari, 11, 21
  7. Napoli, 12, 19
  8. Fiorentina, 11, 16
  9. Hellas Verona, 12, 15
  10. Parma, 11, 14
  11. Torino, 12, 14
  12. Sassuolo, 11, 13
  13. AC Milan, 11, 13
  14. Udinese, 11, 13
  15. Bologna, 12, 12
  16. Lecce, 11, 10
  17. Genoa, 12, 9
  18. Sampdoria, 11, 8
  19. Brescia, 11, 7
  20. SPAL, 11, 7


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Legaseriea.it

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X