Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jadwal Lionel Messi di Timnas Argentina, Langsung Ditantang Brasil

By Beri Bagja - Senin, 11 November 2019 | 23:15 WIB
Kapten timnas Argentina, Lionel Messi, berbicara dengan wasit Roddy Zambrano setelah pertandingan melawan Brasil pada babak semifinal Copa America 2019 di Stadion Mineirao, 2 Juli 2019.
TWITTER.COM/SC_ESPN
Kapten timnas Argentina, Lionel Messi, berbicara dengan wasit Roddy Zambrano setelah pertandingan melawan Brasil pada babak semifinal Copa America 2019 di Stadion Mineirao, 2 Juli 2019.

BOLASPORT.COM - Lionel Messi melakoni comeback ke timnas Argentina menjelang laga persahabatan kelas berat melawan timnas Brasil dan Uruguay.

Lionel Messi kembali disertakan pelatih timnas Argentina, Lionel Scaloni, setelah absen dari skuad Tim Tango tiga bulan terakhir.

Megabintang Barcelona berusia 32 tahun itu kelar menjalani skors akibat komentar kontroversial di tengah pergelaran Copa America 2019 lalu.

Messi menuding adanya praktik korup yang dilakukan Konfederasi Sepak Bola Amerika Selatan (CONMEBOL).

Selepas menjalani hukuman, ia bersiap memperkuat timnas Argentina menjalani dua tur uji coba bergengsi dalam perjalanan jauh.

Baca Juga: Cetak 34 Hattrick, Lionel Messi Samai Rekor Cristiano Ronaldo

Baca Juga: Absen Tiga Bulan, Messi Kembali bersama Timnas Argentina Hadapi Brasil

Argentina akan menghadapi rival klasik, timnas Brasil, dalam duel persahabatan bertajuk Superclasico las Americas di Riyadh, Arab Saudi, pada Jumat (15/11/2019).

Tiga hari kemudian, Messi cs berangkat menuju Tel Aviv, Israel, yang menjadi tuan rumah partai kontra timnas Uruguay.

Untuk mempersiapkan diri memanaskan mesin tim, Scaloni menempa Messi dkk dalam sesi latihan di Mallorca, Spanyol, pada 10-14 November.

Lionel Messi sendiri sudah tiba di Mallorca pada Senin (11/11/2019) siang waktu setempat guna menjalani tahapan persiapan bersama timnas Argentina.

Bagi sang bintang, laga kontra Brasil dan Uruguay nanti bisa menjadi bukti apakah pengaruhnya masih besar untuk mendongkrak performa timnas Argentina.

Pasalnya, walau Messi absen pada 4 laga uji coba terakhir, Tim Tango tak pernah kalah saat menghadapi musuh-musuh berkategori berat.

Timnas Argentina menuai kemenangan telak atas Meksiko 4-0 dan Ekuador 6-1.

Sisanya, Argentina bermain imbang dengan Cile 0-0 dan Jerman 2-2.

Penyerang Lautaro Martinez merayakan golnya untuk timnas Argentina.
TWITTER.COM/SI_SOCCER
Penyerang Lautaro Martinez merayakan golnya untuk timnas Argentina.

Baca Juga: Quattrick Perdana di Persija, Marko Simic Resmi Lewati Rekor Gol Musim Lalu

Baca Juga: Sebelum Marko Simic, Siapakah Pencetak Quattrick Terakhir di Liga 1?

Pemain yang mengisi peran Messi sebagai juru gedor andalan ketika ia absen adalah Lautaro Martinez.

Penyerang Inter Milan itu mengukir hattrick ke gawang Meksiko.

Kini Lautaro dan Messi harus membuktikan mereka bisa bersinergi di lini depan timnas Argentina dalam agenda dua pertandingan ke depan.


Editor : Beri Bagja
Sumber : marca.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X