Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ini Orang yang Larang Juergen Klopp Menjadi Pelatih Manchester United

By Adi Nugroho - Selasa, 12 November 2019 | 05:45 WIB
Pelatih Liverpool FC, Juergen Klopp, merayakan gelar juara Liga Champions musim 2018-2019.
TWITTER.COM/CHAMPIONSLEAGUE
Pelatih Liverpool FC, Juergen Klopp, merayakan gelar juara Liga Champions musim 2018-2019.

BOLASPORT.COM - Tak dapat restu dari sang istri menjadi salah satu alasan Juergen Klopp menolak tawaran melatih dari Manchester United.

Sebelum memutuskan menjadi pelatih Liverpool, Juergen Klopp pernah ditawari untuk menjadi melatih Manchester United.

Tawaran tersebut ia tolak karena menurutnya Man United berbeda dengannya dalam urusan memahami sepak bola.

Akan tetapi kini terungkap satu alasan baru penolakan terebut, yaitu istri Juergen Klopp tidak memberikan ijin.

Baca Juga: Gary Neville: Sakit Rasanya Melihat Liverpool Sukses Seperti Sekarang

Hal itu diungkapkan mantan bek Liverpool Phil Thompson, yang mengklaim bahwa orang Klopp memutuskan untuk tidak bergabung dengan Setan Merah karena keinginan istrinya.

“Saya mewawancarai Klopp untuk Sky, dan saya bertanya apakah dia dan Liverpool diciptakan untuk satu sama lain. Dia menatapku dan bertanya mengapa,” kata Thompson, dikutip BolaSport.com dari Talk Sport.

"Klopp berkata jika dia bisa saja menerima tawaran Manchester United, tetapi istrinya mengatakan itu tidak tepat."

"Ketika (tawaran dari) Liverpool tiba, istrinya mengatakan itu tepat. Ada sesuatu yang aneh di sana, seolah-olah dia diciptakan untuk Liverpool," sambungnya.

Baca Juga: Meskipun Kalah, Rodri Yakin Jika Man City Lebih Baik dari Liverpool

Klopp bergabung dengan Liverpool pada Oktober 2015, menggantikan Brendan Rodgers yang dipecat.

Pada musim perdananya, Klopp sukses membawa Liverpool mencapai babak final Liga Europa meskipun harus kalah di partai puncak dari Sevilla.

Jurgen Klopp Saat Pertama Kali Diperkenalkan Sebagai Manjer Liverpool
twitter.com/neiljonesgoal
Jurgen Klopp Saat Pertama Kali Diperkenalkan Sebagai Manjer Liverpool

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Terancam Larangan Bermain 2 Tahun karena Tinggalkan Stadion Lebih Dulu

Kini, di musim 2019-2020 ini, Klopp sedang berusaha memenangkan gelar Liga Inggris untuk Liverpool setelah tampil meyakinkan sepanjang musim ini.

Pada musim sebelumnya ia gagal membawa trofi Premier League ke Anfield dan harus puas menjadi runner up di bawah Manchester City dengan selisih satu poin saja.

Ia juga berhasil membawa Jordan Henderson dkk meraih gelar Liga Champions ke-enam Liverpool pada musim tersebut.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Talk Sport

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
34
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
Chelsea
34
51
9
West Ham
35
49
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X