Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Setelah 'Absen' Selama 5 Bulan, Lin Dan Kembali ke Perempat Final

By Diya Farida Purnawangsuni - Kamis, 21 November 2019 | 19:35 WIB
Pebulu tangkis putra China, Lin Dan saat melawan pebulu tangkis putra Kanada, Jason Anthony Ho-Shu, pada babak kesatu turnamen Indonesia Open 2019 yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Senin (16/7/2019).
FERI SETIAWAN/BOLASPORT.COM
Pebulu tangkis putra China, Lin Dan saat melawan pebulu tangkis putra Kanada, Jason Anthony Ho-Shu, pada babak kesatu turnamen Indonesia Open 2019 yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Senin (16/7/2019).

BOLASPORT.COM - Tren positif kembali dialami eks pebulu tangkis tunggal putra nomor satu dunia asal China, Lin Dan, pada turnamen Gwangju Korea Masters 2019.

Berkat kemenangan rubber game dengan skor 26-28, 21-19, 21-19 atas wakil tuan rumah, Heo Kwang-hee, pada babak kedua, Rabu (21/11/2019), Lin Dan berhasil mencapai perempat final lagi.

Berdasarkan catatan BolaSport.com, Lin terakhir kali merasakan atmosfer laga delapan besar pada turnamen Australian Open 2019, awal Juni lalu.

Baca Juga: Demi Berlaga pada Olimpiade, Jonatan Christie Berharap Tak Cedera

Saat itu, Lin kalah dari salah satu andalan Indonesia pada nomor tunggal putra, Jonatan Christie, dengan skor 9-21, 22-24.

Artinya, sudah lima bulan Lin "absen" dari babak tersebut.

Pada perempat final Gwangju Korea Masters 2019, Lin Dan akan menghadapi pemain Thailand, Tanongsak Saensomboonsuk.

Duel mendatang menjadi pertemuan keempat bagi Lin dan Saensomboonsuk.

Sejauh ini, Lin belum pernah kalah dari Saensomboonsuk.

Sehingga, di atas kertas, kans Lin untuk menembus semifinal lagi sangat besar.

Baca Juga: Hendra Setiawan Bidik Babak Semifinal pada Indonesia Masters 2020

Andai Lin Dan mampu memenangi laga kontra Tanongsak Saensomboonsuk mendatang, dia dipastikan kembali ke putaran empat besar setelah New Zealand Open 2019, awal Mei lalu.

Kala itu, langkah Lin terhenti pada semifinal lantaran dikalahkan Ng Ka Long Angus dari Hong Kong.

Adapun pencapaian terbaik Lin Dan dari 21 turnamen yang telah ia ikuti pada kalender kompetisi BWF World Tour 2019 ialah meraih gelar juara Malaysia Open.

Titel kampiun itu didedikasikan Lin Dan untuk sang sahabat, Lee Chong Wei, yang memutuskan gantung raket pasca-mendapat kanker hidung stadium awal.

Baca Juga: Debut Era Kawhi Leonard-Paul George di Clippers Lahirkan Kemenangan OT

Berikut rapor Lin Dan sepanjang turnamen BWF World Tour 2019 yang dia ikuti.

Thailand Masters: runner-up, kalah Kean Yew Loh (Singapura) 19-21, 18-21

Indonesia Masters: babak kesatu, kalah dari Zhao Junpeng (China) 17-21, 21-15, 9-21

German Open: babak kedua, kalah dari Hans-Kristian Solberg Vittinghus (Denmark) 21-16, 19-21, 13-21

All England Open: babak kesatu, kalah dari Kanta Tsuneyama (Jepang) 21-19, 14-21, 7-21

Swiss Open: babak perempat final, kalah dari Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia) 21-14, 8-21, 11-21

Malaysia Open: juara, menang atas Chen Long (China) 9-21, 21-17, 21-11

Singapore Open: babak kesatu, kalah dari Viktor Axelsen (Denmark) 13-20 retired

Kejuaran Asia: babak kedua, kalah dari Chou Tien Chen (Taiwan) 10-21, 10-21

New Zealand Open: semifinal, kalah dari Ng Ka Long Angus (Hong Kong) 13-21, 11-21

Australia Open: perempat final, kalah dari Jonatan Christie (Indonesia) 9-21, 22-24

Baca Juga: Gregoria Mariska Berharap Indonesia Masters 2020 Jadi Momen Perubahan

Indonesia Open: babak kedua, kalah dari Chou Tien Chen (Taiwan) 22-24, 21-17, 13-21

Japan Open: babak kesatu, kalah dari Jan O Jorgensen (Denmark) 21-16, 11-21, 21-23

Thailand Open: babak kedua, kalah dari Shesar Hiren Rhustavito (Indonesia) 21-12, 15-21, 10-21

Kejuaraan Dunia: babak kedua, kalah dari Prannoy HS (India) 11-21, 21-13, 7-21

China Open: babak kesatu, kalah dari Kento Momota (Jepang) 14-21, 14-21

Korea Open: babak kesatu, kalah dari Liew Daren (Malaysia) 19-21, 14-21

Denmark Open: babak kesatu, kalah dari Sai Praneeth B (India) 14-21, 17-21

French Open: babak kedua, kalah dari Chen Long (China) 15-21, 16-21

Fuzhou China Open: babak kesatu, kalah dari Chen Long (China) 21-19, 12-21, 12-21

Hong Kong Open: babak kedua, kalah dari Anders Antonsen (Denmark) 14-21, 11-21

Gwangju Korea Masters: perempat final*

*masih berjalan


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BWF Tournament Software

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
35
82
3
Liverpool
36
78
4
Aston Villa
36
67
5
Tottenham
35
60
6
Newcastle
35
56
7
Chelsea
35
54
8
Man United
34
54
9
West Ham
36
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Girona
34
74
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
34
67
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
34
52
8
Valencia
34
47
9
Villarreal
34
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
35
89
2
Milan
35
71
3
Juventus
35
66
4
Bologna
35
64
5
Roma
35
60
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
35
56
8
Fiorentina
34
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X