Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Neymar ke Madrid, Thomas Tuchel Kecewa dan Hanya Bisa Pasrah

By Adi Nugroho - Jumat, 22 November 2019 | 09:37 WIB
Megabintang Paris Saint-Germain, Neymar (Kiri) saat sedang merayakan kemenangan timnya di sebuah pertandingan Liga Prancis dengan sang pelatih, Thomas Tuchel.
TWITTER.COM/LE10SPORT_PSG
Megabintang Paris Saint-Germain, Neymar (Kiri) saat sedang merayakan kemenangan timnya di sebuah pertandingan Liga Prancis dengan sang pelatih, Thomas Tuchel.

BOLASPORT.COM - Pelatih Paris Saint-Germain, Thomas Tuchel, mengungkapkan kekecewaannya terkait keputusan Neymar yang pergi ke Madrid saat timnya sedang bersiap untuk kembali beraksi di Liga Prancis.

Thomas Tuchel kecewa dengan keputusan Neymar yang memilih pergi ke Madrid untuk menyaksikan turnamen tenis, Davis Cup, daripada melakukan persiapan bersama Paris Saint-Germain.

Neymar baru saja pulih dari cedera paha dan diperkirakan akan bermain kala PSG bentrok dengan Lille di Liga Prancis akhir pekan ini.

Baca Juga: Tantangan Juergen Klopp yang Buat Fabinho Pilih Berlabuh ke Liverpool

Akan tetapi, saat rekan setimnya sudah kembali ke Paris dan melakukan persiapan, Neymar malah pergi ke Spanyol untuk melihat kompetisi tenis.

Terkait hal tersebut, Thomas Tuchel hanya bisa pasrah.

Baca Juga: Liliyana Natsir Larang Pemain Ganda Campuran Indonesia Cepat Puas

"Apa yang bisa saya lakukan? Saya bukan ayahnya. Saya bukan polisi. Saya hanya pelatihnya," ucap Tuchel seperti dikutip BolaSport.com dari Bleacher Report.

"Jelas sebagai pelatih saya tidak menyukainya, tetapi saya tidak akan kehilangan akal sehat untuk itu."

"Semua berjalan baik, dia bisa bermain melawan Lille," kata Tuchel menambahkan.

Baca Juga: Masih Malu-malu, tetapi Jose Mourinho Bakal Ubah Gaya Main Tottenham Hotspur

Neymar telah pulih dari cedera paha yang dia derita sejak pertengahan Oktober 2019.

Cedera tersebut dia dapat ketika bermain untuk timnas Brasil dalam pertandingan persahabatan melawan timnas Nigeria di Singapura pada 13 Oktober lalu.

Pemain berusia 27 tahun ini baru bermain sebanyak lima pertandingan di Liga Prancis musim 2019-2020.

Sejauh ini Neymar telah mencetak empat gol.

Baca Juga: 3 Lawan Sisa Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia dan Asa Sentuhan Pelatih Baru

Neymar juga diperkirakan bisa diturunkan ketika PSG jumpa Real Madrid di ajang Liga Champion pertengahan pekan depan.

Namun, Tuchel diprediksi akan menyimpan Neymar mengingat PSG sudah lolos ke babak 16 besar Liga Champions musim ini.

Baca Juga: Kalau ke AC Milan, Zlatan Ibrahimovic Pantas Jadi Ayah 3 Pemain Ini

PSG lolos berkat empat kemenangan dari empat pertandingan yang membuat mereka menjadi pemuncak klasemen Grup A Liga Champions.

Paris Saint-Germain akan kembali bertanding di ajang Liga Prancis dengan menghadapi Lille di stadion Parc des Princes, Jumat (22/11/2019) waktu setempat atau Sabtu pukul 02.45 dini hari WIB.


Editor : Septian Tambunan
Sumber : Bleacher Report

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
34
60
6
Newcastle
35
56
7
Man United
34
54
8
Chelsea
34
51
9
West Ham
35
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
35
64
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X