Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Seusai PSM Disikat PSIS, Ferdinand Sinaga Ribut dengan Rekan Setim

By Hugo Hardianto Wijaya - Kamis, 28 November 2019 | 18:10 WIB
 Striker PSM Makassar, Ferdinand Sinaga.
SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM
Striker PSM Makassar, Ferdinand Sinaga.

BOLASPORT.COM - Pemain PSM Makassar, Ferdinand Sinaga terlibat pertengkaran dengan rekan setimnya seusai laga kontra tuan rumah PSIS, Rabu (27/11/2019).

PSM Makassar baru saja mengalami kekalahan ketika bertandang ke markas PSIS Semarang pada pekan ke-29 Liga 1 2019, Rabu (27/11/2019).

Dalam duel yang dilaksanakan di Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang, tuan rumah menang tipis dengan skor 1-0 lewat gol tunggal Claudir Marini Junior pada menit ke-26.

Seusai pertandingan, satu pemain senior PSM Makassar, Ferdinand Sinaga terlihat marah-marah dan terlibat keributan dengan rekan setimnya.

Baca Juga: Meski Belum Kalah, Liverpool Punya Rekor Buruk di Anfield Musim Ini

Tampak pemain berjulukan The Dragon tersebut tengah dilerai oleh Aji Kurniawan dan beberapa pemain lainnya.

Dilansir Bolasport.com dari Tribun Timur, pelatih PSM Makassar, Darije Kalezic menceritakan alasan Ferdinand bisa terlibat dalam keributan tersebut.

Darije menyebutkan bahwa kemarahan Ferdinand bermula dari operan terakhir Amido Balde saat akhir babak kedua yang tidak sampai ke kakinya.

Bahkan sejak masuk menggantikan Rasyid Bakri pada menit ke-78, tidak ada satu pun bola yang mengarah ke Ferdinand.

Baca Juga: Bursa Pelatih Liga Malaysia 2020, dari Maradona Sampai Idola Indonesia

"Ya saya tahu, karena Balde tidak pas (operannya) saat (mengumpan) bola ke dia (Ferdinand)," ucap Darije Kalezic seusai laga.

Ferdinand sejatinya bisa mendapatkan peluang pada menit ke-90, jika saja Aji Kurniawan tidak langsung melepaskan tembakan ke gawang PSIS.

Padahal saat itu, pemain 31 tahun tersebut sedang berdiri bebas bersama dengan Amido Balde.

Menanggapi hal tersebut, Darije melihat sikap yang ditunjukkan Ferdinand sebagai sesuatu yang biasa terjadi dalam sepak bola.

Baca Juga: Jadwal F1 GP Abu Dhabi 2019 - Potensi Penutup yang Manis bagi Mercedes

"Ini adalah sesuatu yang biasa saja terjadi di pertandingan. Ini normal," kata Darije menandaskan.

Insiden ini menjadi kali kedua dalam November 2019 bagi Ferdinand terlibat keributan dengan rekan setimnya.

Sebelumnya, mantan pemain Persib Bandung tersebut pernah terlibat pertengkaran dengan Ketua panpel PSM, Ali Gauli.

Ali mendorong Ferdinand setelah dia melakukan selebrasi setelah membobol gawang Persipura dengan membuang jersey dan menutup mata pada 18 November 2019.

Saat itu, skuad Juku Eja berhasil membungkam tim Mutiara Hitam dengan skor 4-0.

Baca Juga: Dianggap Bakal Setara Messi, Begini Nasib Pemain Muda Barca Sekarang

 


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X