Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Update Nilai Pasar Transfermarkt - 6 Pemain Termahal Liga Inggris Ada di Liverpool

By Dwi Widijatmiko - Kamis, 12 Desember 2019 | 07:00 WIB
Para pemain Liverpool merayakan gol yang dicetak oleh Sadio Mane yang menjadi gol keempat dalam pertandingan melawan Everton dalam lanjutan pertandingan pekan ke-15 Liga Inggris di Stadion Anfield, Rabu (4/12/2019) atau Kamis dini hari WIB.
TWITTER.COM/PREMIERLEAGUE
Para pemain Liverpool merayakan gol yang dicetak oleh Sadio Mane yang menjadi gol keempat dalam pertandingan melawan Everton dalam lanjutan pertandingan pekan ke-15 Liga Inggris di Stadion Anfield, Rabu (4/12/2019) atau Kamis dini hari WIB.

BOLASPORT.COM - Situs spesialis penaksir nilai pasar pemain, Transfermarkt, melakukan pembaruan terhadap market value 504 pemain Premier League alias divisi utama Liga Inggris per awal Desember ini.

Berdasarkan pembaruan di situs Transfermarkt ini, bisa dibuat 11 pemain termahal Liga Inggris yang dapat disatukan menjadi sebuah tim berdasarkan posisi mereka.

Dalam tim "most valuable XI" alias 11 pemain paling mahal dengan taksiran nilai pasar tertinggi ini, secara luar biasa Liverpool memiliki 6 wakil.

Di posisi kiper ada penjaga gawang Si Merah, Alisson, yang memiliki market value 81 juta pound.

Alisson mengungguli Ederson (Manchester City/63 juta pound) dan Kepa Arrizabalaga (Chelsea/54).

Bek kanan termahal di Liga Inggris adalah pemain Liverpool, yaitu Trent Alexander-Arnold (99 juta pound).

Nilai pasar Alexander-Arnold bahkan lebih tinggi daripada kombinasi peringkat dua-tiga yang merupakan pemain Manchester City, Kyle Walker (45) dan Joao Cancelo (45).

Duet bek tengah termahal adalah Virgil van Dijk (Liverpool/90) dan Aymeric Laporte (Manchester City/67,5).

Baca Juga: Soal Transfer Mbappe, Real Madrid sudah Putuskan Jadwal Pasti

Baca Juga: Eks Rekan Setim Cristiano Ronaldo Bandingkan Atmosfer Sepak Bola Indonesia dengan Portugal

Pemegang rekor transfer bek termahal saat ini, Harry Maguire (Manchester United), cuma ditaksir bernilai 63 juta pound.

Pemain Liverpool kembali muncul sebagai yang termahal di posisi bek kiri.

Andrew Robertson ditaksir bernilai 72 juta pound, unggul atas Ben Chilwell (Leicester City/45) dan Benjamin Mendy (Manchester City/31,5).

Dua gelandang tengah tim "most valuable XI" yang menggunakan formasi 4-4-2 ini adalah Kevin De Bruyne (Manchester City/135) dan N'Golo Kante (Chelsea/90) atau Paul Pogba (Manchester United/90).

Posisi sayap kanan-kiri diisi oleh Sadio Mane (Liverpool/135) dan Raheem Sterling (Manchester City/144).

Baca Juga: Rekap BWF World Tour Finals 2019 - 4 Wakil Indonesia Raih Kemenangan

Baca Juga: Kondisi Klub Bakal Buat Carlo Ancelotti Pikir-pikir Latih Arsenal

Sementara dua penyerang adalah Mohamed Salah (Liverpool/135) dan Harry Kane (Tottenham Hotspur/135).

Oleh Transfermarkt, Sterling saat ini dianggap merupakan pemain termahal di Liga Inggris dengan market value 144 juta pound.

Dengan selisih hanya 9 juta pound, Kevin De Bruyne, Mohamed Salah, Sadio Mane, dan Harry Kane menguntit ketat di belakang Sterling.

Most Valuable XI Premier League: Alisson (Liverpool/81 juta pound); Trent Alexander Arnold (Liverpool/99), Aymeric Laporte (Manchester City/67,5), Virgil van Dijk (Liverpool/90), Andrew Robertson (Liverpool/72); Sadio Mane (Liverpool/135), N'Golo Kante (Chelsea/90), Kevin De Bruyne (Manchester City/135), Raheem Sterling (Manchester City/144); Mohamed Salah (Liverpool/135), Harry Kane (Tottenham Hotspur/135).

 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Transfermarkt

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X