Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Gagal di SEA Games, Menpora Siapkan Rencana Masa Depan Sepak Bola Nasional

By Nezatullah Wachid Dewantara - Kamis, 12 Desember 2019 | 18:15 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan alias Iwan Bule dan Menpora, Zainudin Amali di Hotel Sultan, Jakarta, Jumat (8/11/2019).
MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan alias Iwan Bule dan Menpora, Zainudin Amali di Hotel Sultan, Jakarta, Jumat (8/11/2019).

BOLASPORT.COM - Menteri Pemuda dan Olahraga Indonesia, Zainudin Amali, mengatakan bahwa Indonesia perlu rencana pembangunan yang panjang demi dongkrak prestasi.

Kemenpora akan mulai menyiapkan roadmap atau rencana pengembangan dunia sepak bola Indonesia untuk bisa menggenjot prestasi timnas di kancah internasional.

Hal tersebut dilakukan seusai hasil yang dibawa timnas U-22 Indonesia pada SEA Games 2019.

Pada perhelatan olahraga terbesar di Asia Tenggara tersebut, skuad Garuda Muda ini berhasil meraih medali perak.

Baca Juga: BWF World Tour Finals 2019 - Ahsan/Hendra Masih Soroti Kondisi Angin

Baca Juga: Setelah SEA Games, Kualifikasi Piala Dunia Menanti Timnas U-22 Indonesia

Tim asuhan Indra Sjafri tersebut harus puas dengan medali perak setelah tumbang dari Vietnam dengan skor akhir 0-3 pada laga final.

Hasil tersebut tentunya tak seperti yang diharapkan oleh Kemenpora yang menargetkan timnas U-22 Indonesia mampu meraih medali emas.

Oleh sebab itu, Kemenpora lewat Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali, mengatakan ingin membentuk rencana untuk meningkatkan prestasi timnas Indonesia di masa depan.

Menpora mengatakan, rencana masa depan tersebut bermodalkan instruksi Presiden Nomor 3 Tahun 2019 tentang percepatan pembangunan persepakbolaan nasional.

Baca Juga: Susunan Pemain Persebaya Vs Arema FC, Kedua Tim Pasang Tiga Penyerang

Dalam rencana tersebut, nantinya semua pemangku kepentingan akan terlibat dalam pengembangan sepak bola Indonesia.

"Saya dan semua yang memangku kepentingan di dunia sepak bola nasional akan menyusun road map pengembangan sepak bola Indonesia," ujar Zainudin Amali dikutip BolaSport.com dari Antaranews.com.

Zainudin membeberkan, pengembangan sepak bola nasional tak hanya menjadi tanggung jawab PSSI saja.

Kemenpora serta kementerian terkait yang lain juga bertanggung jawab untuk membangun sepak bola nasional menjadi lebih baik lagi.

Para pemain Timnas U-22 Indonesia menyanyikan lagu kebangsaan jelang laga Grup B SEA Games 2019 kontra Brunei, Selasa (3/12/2019).
GARRY ANDREW LOTULUNG/KOMPAS.COM
Para pemain Timnas U-22 Indonesia menyanyikan lagu kebangsaan jelang laga Grup B SEA Games 2019 kontra Brunei, Selasa (3/12/2019).

Baca Juga: Bali United Vs Tira-Persikabo, Eko Purjianto Berharap Suporter Tetap Tunjukan Loyalitas

"Sepak bola itu bukan hanya tanggung jawab PSSI," kata Zainudin Amali.

"Misalnya, timnas butuh lahan, maka Kementerian ATR/BPN yang akan mencarikannya."

"Sementara yang akan membangun adalah tugas dari Kementerian PUPR," tuturnya menjelaskan.

Zainudin mengungkapkan, pihaknya sempat melakukan pembicaraan dengan Menpora Vietnam terkait pengembangan sepak bola negara tersebut.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Bicara soal Undian Babak 16 Besar Liga Champions

Zainudin mengaku tertarik dengan perkembangan prestasi yang ditorehkan Vietnam pada SEA Games 2019 yang merupakan buah dari persiapan selama 10 tahun terakhir.

"Tidak ada prestasi yang bisa didapatkan dengan instan, harus ada waktu untuk memprosesnya," ucap Zainudin Amali.

"Harus disiapkan dengan benar, terstruktur, dan ada arah yang jelas mau kemana pengembangan ini ditujukan."

"Kami akan lakukan itu untuk sepak bola Indonesia," ujarnya.

Baca Juga: Klub yang Baru Degradasi Diklaim Kontrak Shin Tae-yong, PSSI Gigi Jari


Editor : Estu Santoso
Sumber : antaranews.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
36
85
2
Arsenal
36
83
3
Liverpool
36
78
4
Aston Villa
36
67
5
Tottenham
36
63
6
Newcastle
36
57
7
Chelsea
36
57
8
Man United
35
54
9
West Ham
37
52
10
Brighton
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
35
90
2
Girona
35
75
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
34
67
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
34
52
8
Villarreal
35
48
9
Valencia
34
47
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
35
71
3
Juventus
35
66
4
Bologna
35
64
5
Atalanta
34
60
6
Roma
35
60
7
Lazio
35
56
8
Napoli
35
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X