Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

BWF World Tour Finals 2019 - Usai Kalah, Jonatan Bakal Maksimal Hadapi Momota

By Fauzi Handoko Arif - Jumat, 13 Desember 2019 | 06:40 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra, Jonatan Christie, saat beraksi pada babak penyisihan grup A BWF World Tour Finals 2019, Kamis (12/12/2019).
BADMINTON INDONESIA
Pebulu tangkis tunggal putra, Jonatan Christie, saat beraksi pada babak penyisihan grup A BWF World Tour Finals 2019, Kamis (12/12/2019).

BOLASPORT.COM - Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie akan tampil habis-habisan saat bertemu Kento Momota asal Jepang di BWF World Tour Finals 2019.

Jonatan Christie akan tampil maksimal demi lolos ke babak semifinal setelah dikalahkan Wang Tzu Wei asal Taiwan.

Berdasarkan pemberitaan BolaSport.com sebelumnya, Jonatan Christie menerima kekalahan dari Wang Tzu Wei di babak penyisihan grup A BWF World Tour Finals 2019 di Tianhe Gymnasium, China.

Bertanding pada Kamis (12/12/2019), Jonatan Christie dinyatakan kalah melalui straight game dengan skor 12-21, 17-21.

Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2019 - Jonatan Christie Telan Hasil Minor pada Laga Kedua

Kekalahan ini membuat pebulu tangkis kelahiran Jakarta harus berjuang ekstra agar bisa lolos ke babak selanjutnya melawan Kento Momota.

Pasalnya Kento Momota merupakan merupakan salah satu tunggal putra terbaik selama musim ini.

Alhasil Jojo harus mengeluarkan bentuk permainan terbaik untuk bisa menumbangkan pebulu berusia 25 tahun.

Meski begitu, Jojo tidak akan menyerah melawan Momota dan akan berusaha memberikan yang terbaik.

"Besok lawan Momota pastinya nggak akan mudah, tapi saya mau berusaha semaksimal mungkin," ucap Jojo sapaan akrabnya dikutip BolaSport.com dari Badmintonindonesia.org.

"Karena kalau sudah dilapangan, apapun bisa terjadi.

"Apapun masih bisa diusahakan dan diperjuangkan. Dan semoga saya bisa main lebih baik lagi daripada hari ini," ucapnya menjelaskan.

Pertandingan Momota vs Jojo akan berlangsung pada di babak penyisihan grup A, Jumat (12/12/2019).

Baca Juga: BWF World Tour Finals 2019 - Momentum Hilang, Hafiz/Gloria Tumbang

Sementara itu, usai menerima hasil minor, pebulu tangkis berusia 22 tahun ini langsung mengutarakan kekecewaannya.

Bahkan Jojo tampil tak sesuai dengan keinginan yang dimiliki dalam laga tersebut.

"Saya kecewa sekali dengan permainan hari ini. Karena hasil ini benar-benar diluar ekspektasi saya," kata Jojo.

"Saya nggak bisa maksimal dan permainan saya betul-betul nggak keluar sama sekali," katanya melanjutkan.

Setelah mengutarakan rasa kecewanya, Jojo kemudian menambahkan hasil evaluasi selama pertandingan terjadi.

Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2019 - Kalah Lagi, Greysia/Apriyani Tutup Kans Lolos

Menurutnya Jojo sudah tertekan sejak pertandingan gim pertama dimulai.

"Dari pertama main saya sudah langsung tertekan. Dan saya juga nggak bisa keluar dari tekanan itu," ujar Jojo.

"Padahal beberapa kali saya sudah coba mengubah pola untuk main lebih reli dan lebih sabar lagi. Tapi sayangnya lawan bisa membaca permainan saya.

"Selain itu saya juga pengen buru-buru matiin lawan, jadi malah berantakan mainnya. Lawan main lebih cepat sedikit saya jadi agak panik. Saya betul-betul nggak bisa keluar dari tekanan," ujarnya meneruskan.

Baca Juga: Gol Mohamed Salah Memang Ajaib dan Susah, Ini Buktinya


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : badmintonindonesia.org

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X