Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

BWF World Tour Finals 2019 - Kaki Lecet Usik Anthony Raih Gelar Juara

By Fauzi Handoko Arif - Minggu, 15 Desember 2019 | 17:35 WIB
Anthony Sinisuka Ginting (kiri) dan Kento Momota (kanan) keduanya menerima piala setelah berjuang di final BWF World Tour Finals 2019 di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, China, Minggu (15/12/2019).
BADMINTON INDONESIA
Anthony Sinisuka Ginting (kiri) dan Kento Momota (kanan) keduanya menerima piala setelah berjuang di final BWF World Tour Finals 2019 di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, China, Minggu (15/12/2019).

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, kembali harus mengubur mimpi untuk meraih gelar juara pada tahun ini setelah gagal memenangi laga final BWF World Tour Finals 2019.

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Anthony Sinisuka Ginting hanya bisa menjadi runner-up lantaran kalah dari pemain nomor satu asal Jepang, Kento Momota.

Anthony kalah usai menjalani permainan tiga gim yang berakhir dengan skor 21-17, 17-21, 14-21 di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, China, Minggu (15/12/2019).

Baca Juga: Hasil Final BWF World Tour Finals 2019 - Chen/Jia Juara, China Sudah Raih 2 Gelar

Selain belum bisa meraih gelar juara, kekalahan tersebut juga memperpanjang daftar kekalahan Anthony dari Momota menjadi 11 kali.

Sejauh ini, atlet berusia 23 tahun itu baru bisa menang atas sang rival sebanyak 4 kali.

Anthony sebetulnya punya kans meraih kemenangan kelima atas Momota saat bertanding pada laga final BWF World Tour Finals 2019.

Pada gim ketiga yang menjadi penentuan, Anthony sempat unggul 7 poin atas Momota.

Namun, hal itu tidak cukup untuk menghentikan Momota.

Secara luar biasa, peraih titel BWF Male Athlete of the Year 2019 tersebut mampu menyamakan skor sebelum akhirnya berbalik unggul. 

Saat kedudukan 15-14, Momota langsung tancap gas dengan meraih enam poin beruntun untuk memenangi gim ketiga sekaligus pertandingan.

Baca Juga: Zheng dan Huang, Pemain Pertama yang Sapu Bersih Super 1000 dan Juara World Tour Finals

Kekalahan ini diakui Anthony tidak muncul begitu saja.

Dilansir dari Badminton Indonesia, atlet kelahiran Cimahi, Jawa Barat, itu, mengalami cedera ringan berupa lecet di jari kaki kanan.

Kendala tersebut sempat mendapat perawatan medis pada pertengahan gim ketiga.

Namun, bantuan medis itu tak cukup untuk mengembalikan fokus bertanding Anthony.

"Tadi, pada gim ketiga saya sudah berusaha maksimal dan coba untuk tidak fokus merasakan sakit di kaki," kata Anthony.

"Jari kaki kanan saya lecet, sebetulnya ini sudah lama. Pada awal-awal pertandingan, saya memang nggak mau terlalu fokus sama sakit ini, tetapi lama-lama terasa perih juga. Jadi tadi cukup mempengaruhi juga ke permainan gim ketiga," tutur dia meneruskan.

Anthony Sinisuka Ginting dan Kento Momota saling berpelukan saat pertandingan selesai. Akan tetapi Anthony menerima kekalahan melalui tiga gim dengan skor 21-17, 17-21, 14-21 dari Momota pada BWF World Tour Finals 2019 di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, China, Minggu (15/12/2019).
BADMINTON INDONESIA
Anthony Sinisuka Ginting dan Kento Momota saling berpelukan saat pertandingan selesai. Akan tetapi Anthony menerima kekalahan melalui tiga gim dengan skor 21-17, 17-21, 14-21 dari Momota pada BWF World Tour Finals 2019 di Tianhe Gymnasium, Guangzhou, China, Minggu (15/12/2019).

Kendati menerima kekalahan, Anthony Sinisuka Ginting tetap memuji Kento Momota.

Dia menilai Momota adalah seorang pemain hebat.

"Memang harus diakui, pada gim ketiga, Momota bisa lebih mengendalikan ritme permainan," ujar Anthony.

"Seperti yang banyak orang tahu, Momota itu pemain kuat dan dia punya pertahanan yang rapat. Dia juga nggak gampang buat kesalahan sendiri. Saya cukup puas karena setidaknya sudah berusaha maksimal," kata dia lagi.

Baca Juga: Rubber Game Lawan Kento Momota adalah Mimpi Terburuk Anthony Ginting

BWF World Tour Finals 2019 merupakan turnamen bulu tangkis penutup bagi para pemain elite dunia pada tahun ini.

Ajang terdekat yang bakal dilakoni Anthony nantinya adalah Malaysia Masters 2020 di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, 7-12 Januari tahun depan.


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : badmintonindonesia.org

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
34
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
Chelsea
34
51
9
West Ham
35
49
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
35
64
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X