Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Respon Tyson Fury Soal Keinginan Anthony Joshua Menjadi Lawan Sparringnya

By Agung Kurniawan - Rabu, 18 Desember 2019 | 13:50 WIB
Deontay Wilder (kiri) dan Tyson Fury (kanan).
twitter.com/espn
Deontay Wilder (kiri) dan Tyson Fury (kanan).

BOLASPORT.COM - Petinju kelas berat asal Inggris, Tyson Fury, memberikan tanggapan terkait keinginan Anthony Joshua untuk menjadi lawan sparringnya selama latihan.

Anthony Joshua sedang berada dalam tingkat kepercayaan diri setelah berhasil merebut kembali empat gelar juara (WBA, IBO, IBF, dan WBO) dari tangan Andy Ruiz Jr.

Dalam laga yang berlangsung di Diriyah Arena, Arab Saudi (8/12/2019) tersebut, Joshua berhasil meraih kemenangan angka mutlak atas Ruiz usai menjalani pertarungan selama 12 ronde.

Dengan demikian, Joshua selangkah lagi akan menjadi juara tak terbantahkan di kelas berat andai berhasil merebut sabuk WBC yang hingga kini masih dipegang oleh Deontay Wilder.

Baca Juga: Bukan Conor McGregor, Ini Calon Lawan Pilihan Kamaru Usman

Deontay Wilder sendiri baru akan naik ring lagi untuk menjalani laga tanding ulang alias rematch melawan Tyson Fury pada 22 Februari 2020 mendatang.

Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Anthony Joshua lebih menjagokan Tyson Fury untuk memenangi laga perebutan gelar juara WBC tersebut.

Bahkan Joshua juga tak segan untuk memberikan bantuan kepada Fury dengan menjadi lawan bertanding dalam latihan alias sparring partnernya.

Keinginan Anthony Joshua tersebut ternyata sudah sampai ke telinga petinju berjulukan The Gypsy King itu yang memang baru saja berpisah dengan pelatihnya, Ben Davison.

"Saya sudah melihat video Joshua di Sky Sports yang mengatakan bahwa dia akan datang dan membantu saya di kamp pelatihan," kata Tyson Fury, dilansir BolaSport.com dari Boxingscene.

Lebih jauh lagi, Tyson Fury pun lantas berharap agar Anthony Joshua benar-benar bersungguh-sungguh untuk datang membantunya.

"Saya harap Anda (Joshua) bersungguh-sungguh, karena saya akan merasa senang jika Anda berada di kamp pelatihan bersama saya," tutur petinju berusia 31 tahun itu.

Baca Juga: Atlet Triathlon Indonesia Berharap Bisa Tembus Kejuaraan Dunia

"Terima kasih banyak dengan apa yang sudah Anda lalukan dalam pertarungan terakhir anda, selamat, ini adalah bagian dari fair play," ucapnya lagi.

Bagaimanapun juga, Fury bertekad akan mengalahkan Joshua andai dia berhasil memenangi laga dan merebut gelar WBC dari tangan Wilder.

"Hanya untuk memastikan saja, ketika saya berhasil mengalahkan Wilder, saya akan bertarung dengan Anda, tak masalah," ucapnya lagi.

"Saya akan menyukai kehadiran Anda di kamp pelatihan, sungguh sungguh akan menjadi hal yang menyenangkan bisa bekerja bersama di kamp untuk memberi kekalahan bagi Wilder," tutup Tyson Fury.

Baca Juga: Fernando Alonso Nilai Kemampuan Lewis Hamilton Setara dengan Michael Schumacher

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Siapa yang berpeluang juara? . #europaleague #ligaeuropa #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Boxing Scene

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X