Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

80% Pemain Tak Pantas Berada di AC Milan, tetapi Zlatan Ibrahimovic Bakal Memacu Mereka

By Dwi Widijatmiko - Senin, 30 Desember 2019 | 21:45 WIB
AC Milan resmi merekrut Zlatan Ibrahimovic.
TWITTER @MILANEYE
AC Milan resmi merekrut Zlatan Ibrahimovic.

BOLASPORT.COM - Mantan pemain Liga Italia, Antonio Cassano, yakin kehadiran Zlatan Ibrahimovic akan membawa pengaruh positif kepada AC Milan.

Antonio Cassano pernah bermain bersama Zlatan Ibrahimovic pada musim 2010-2011 dan 2011-2012.

Cassano ikut berkomentar soal kedatangan Ibrahimovic ke AC Milan pada musim ini.

AC Milan merekrut Ibrahimovic pada bursa transfer musim dingin setelah kontrak sang striker di Los Angeles Galaxy habis.

Kendati sudah berusia 38 tahun, Ibrahimovic diyakini Cassano masih bisa memberikan kontribusi kepada AC Milan.

"Saya memang mengharapkan melihatnya lagi di AC Milan. Dia mencintai kota ini dan punya ikatan emosional dengan AC Milan," kata Cassano seperti dikutip Bolasport.com dari Sky Sport 24.

"Kita bicara tentang pemain nomor 9 terkuat dalam 30 tahun terakhir setelah Ronaldo dan Marco van Basten," lanjut Cassano.

Baca Juga: Indra Sjafri akan Jadi Pembantu Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia

Baca Juga: Pamit dari Madura United, Andik Vermansah Dapat Tawaran dari Malaysia

"Dia sudah hampir 39 tahun tetapi Ibra adalah sebuah fenomena. Dia akan membuat perbedaan, saya meyakini hal tersebut."

"Zlatan mencetak 53 gol dalam 56 pertandingan di Amerika. MLS memang hanya punya sedikit kualitas tetapi di sana pemain banyak berlari. Ibra membuktikan diri masih memiliki kemampuan fisik yang prima."

"Saat ini 80% dari anggota skuat AC Milan tidak pantas bermain untuk klub tersebut."

"AC Milan pantas memiliki pemain-pemain yang berbeda. Tetapi, Zlatan Ibrahimovic akan membuat pemain-pemain yang ada di dalam skuat AC Milan terpacu untuk meningkatkan kualitas diri," pungkas Cassano.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sky Sport 24

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X