Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jika Tony Ferguson Cedera, UFC Buka Peluang Khabib vs McGregor Terjadi

By Fauzi Handoko Arif - Jumat, 3 Januari 2020 | 20:14 WIB
Khabib Nurmagomedov (kiri) dan Conor McGregor (kanan) saat konferensi pers jelang UFC229.
TWITTER.COM/MMAFIGHTING
Khabib Nurmagomedov (kiri) dan Conor McGregor (kanan) saat konferensi pers jelang UFC229.

BOLASPORT.COM - Conor McGregor bersiap-siap menjadi pengganti apabila rencana duel Khabib Nurmagomedov vs Tony Ferguson kembali gagal.

Ide mempertandingkan Khabib Nurmagomedov melawan Tony Ferguson mempunyai catatan sejarah yang tidak menyenangkan.

Pasalnya, Khabib Nurmagomedov dan Tony Ferguson sebelumnya empat kali direncanakan bertanding namun selalu batal.

Kegagalan pertama terjadi pada Desember 2015, Nurmagomedov mengalami cedera tulang rusuk dan menarik diri sebelum dua bulan pertandingan dimulai.

Baca Juga: Bintang Tenis Ikuti Laga Amal Demi Bantu Korban Kebakaran Hutan Australia

Setelah batal di akhir tahun 2015, pertandingan dijadwalkan ulang pada tahun 2016. Kali ini gantian Ferguson yang mundur setelah mengalami masalah paru-paru.

Tahun 2017 menjadi tahun ketiga duel mereka dijadwalkan. Namun, Nurmagomedov justru menerima masalah yang membuatnya dilarikan ke rumah sakit.

UFC tidak kapok. Pada 2018 Nurmagomedov dan Ferguson kembali diadu untuk memperebutkan gelar juara kelas ringan yang dicopot dari Conor McGregor.

Akan tetapi pertarungan urung dilakukan setelah kini giliran Ferguson yang mundur karena mengalami cedera.

Baca Juga: Kamura/Sonoda Ungkap Tujuan Jelang Malaysia dan Indonesia Masters 2020

Setelah keempat rencana pertandingan itu batal, kini, keduanya kembali akan bertanding di Barclays Center, New York, Amerika Serikat, Minggu (19/4/2020).

Karena duel-duel sebelumnya selalu batal dan menggunakan pemain pengganti untuk saling terlibat pertarungan, hal serupa juga dipersiapkan tahun ini.

Dana White selaku Presiden UFC mengkonfirmasi bahwa Conor McGregor sebagai salah satu pemain yang disiapkan apabila pertarungan keduanya batal.

Kehadiran Conor McGregor ini dijadikan cadangan ketika salah satu diantara Nurmagomedov dan Ferguson ada yang mengalami cedera.

Baca Juga: Ahsan/Hendra Belum Pikirkan Strategi Lawan Ou Xuan Yi/Zhang Nan pada Malaysia Masters 2020.

"Conor berharap bahwa jika dia mengalahkan Donald Cerrone, dia bisa bertanding melawan Khabib," kata White dikutip BolaSport.com dari The Sun.

"Dilihat dari waktu dan hitung-hitungannya itu akan terjadi. Tetapi Anda tahu Conor, Conor berpikir dengan caranya sendiri," imbuhnya.

Menariknya, semisal Ferguson mengalami masalah sebelum digelarnya pertandingan. Bisa jadi Nurmagomedov akan bentrok dengan McGregor.

Padahal Nurmagomedov berulang-kali merasa McGregor bukan lawan yang tepat untuknya dan mengeluarkan berbagai syarat kepadanya jika ingin bertanding ulang.

Nurmagomedov berhasil mengalahkan McGregor pada pertandingan pertama secara submission di ronde keempat.


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : thesun.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X