Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ibrahimovic Datang, Piatek Bakal Tetap Bertahan Bersama AC Milan

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Sabtu, 4 Januari 2020 | 02:45 WIB
Striker AC Milan, Krzysztof Piatek, tak bisa memperlihatkan wajah gembira karena timnya ditundukkan Udinese dengan skor 0-1 pada laga Liga Italia Serie A, Senin (26/8/2019) di Dacia Arena, Udine.
TWITTER.COM/ACMILAN
Striker AC Milan, Krzysztof Piatek, tak bisa memperlihatkan wajah gembira karena timnya ditundukkan Udinese dengan skor 0-1 pada laga Liga Italia Serie A, Senin (26/8/2019) di Dacia Arena, Udine.

BOLASPORT.COM - Penyerang AC Milan, Krzysztof Piatek, mengindikasikan bakal bertahan di klub meski kedatangan Zlatan Ibrahimovic berpotensi mengancam posisinya sebagai striker utama.

Krzysztof Piatek sedang dalam periode sulit bersama AC Milan pada musim 2019-2020.

Bermain sebagai penyerang utama AC Milan di Liga Italia, Krzysztof Piatek justru mandul di depan gawang lawan.

Tercatat dari 17 penampilan di liga, ia hanya mampu mendulang 4 gol.

 Baca Juga: Real Madrid Siap Tawarkan Gelandang Juara Dunia demi Paul Pogba

Pencapaian tersebut seolah berbanding terbalik jika dilihat dari penampilan Piatek musim lalu.

Ia justru mampu membukukan 13 gol dalam 17 pertandingan di Liga Italia.

Kedatangan Zlatan Ibrahimovic pada Januari 2020 dinilai bakal membuat posisi penyerang asal Polandia tersebut semakin terjepit.

Spekulasi mengenai kepergiannya pun mulai berkumandang dalam seminggu terakhir.

Baca Juga: Pelatih Real Madrid Sebut Hazard Absen di Piala Super Spanyol

Namun dilansir BolaSport.com dari Calciomercato, Piatek dilaporkan ingin tetap bertahan di San Siro.

Eks striker Genoa tersebut meyakini jika meninggalkan Milan bukanlah solusi terbaik bagi dirinya saat ini.

Selain itu, pemain berusia 24 tahun itu juga ingin bermain bersama Zlatan Ibrahimovic karena ia percaya bahwa kehadirannya bakal bermanfaat.

Ia pun menolak untuk kembali bergabung dengan Genoa atau pun pindah ke Liga Inggris bersama Crystal Palace.

Namun Piatek menuntut kepastian kepada manajemen I Rossoneri dalam waktu 10 hari guna menentukan masa depannya.

Jawaban dari pihak Milan bakal menentukan nasib Piatek tetap berada di San Siro atau pergi pada bursa transfer musim dingin ini.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Calciomercato

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X