Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Termasuk Andik Vermansah, Madura United Resmi Lepas Tujuh Pemain

By Hugo Hardianto Wijaya - Sabtu, 4 Januari 2020 | 16:50 WIB
Gelandang Madura United, Andik Vermansah, bersama orang tuanya saat pertandingan pekan ke-10 Liga 1 2019.
KOMPAS.COM/SUCI RAHAYU
Gelandang Madura United, Andik Vermansah, bersama orang tuanya saat pertandingan pekan ke-10 Liga 1 2019.

BOLASPORT.COM - Madura United telah resmi melepas tujuh pemainnya pada musim 2020, termasuk dua bintang timnas Indonesia, Alfath Fathier dan Andik Vermansah.

Madura United telah mengumumkan tujuh pemain yang akan dilepas pada Liga 1 2020.

Melalui akun Instagram resmi klub, pihak manajemen menyebutkan nama-nama pemain yang akan berpisah bersamaan dengan pengumuman lima pemain anyar.

Ketujuh pemain yang resmi dilepas pada musim 2020 adalah Engelberd Sani, Andik Vermansah, Alfath Fathier, Drey Buyung Panyalay, Fajar Ramadhan, Rafit Ikhwanuddin, dan Yohandes Saputra.

Baca Juga: Victor Igbonefo Resmi Datang ke Persib Bandung, Bobotoh Heran

Sedangkan lima rekrutan anyar yang akan bergabung yaitu  Dodi Alexvan Djin, Risna Prahala, Haris Tuharea, Rivaldi Bawuo, dan Samuel Christianson.

Sebelum pengumuman resmi ini dikeluarkan oleh manajemen Madura United, Alfath Fathier telah menyelesaikan kesepakatan kontrak dengan Persija Jakarta.

Kepastian tersebut terlihat dari akun Instagram resmi Persija Jakarta yang mengunggah video perkenalan Alfath Fathier pada Senin (30/12/2019).

Alfath Fathier langsung diberikan durasi kontrak panjang selama tiga tahun oleh manajemen Persija Jakarta.

Baca Juga: 'Conor McGregor Cuma Butuh 1 Ronde untuk Kalahkan Donald Cerrone'

Salah satu alasan yang membuat eks Persiba Balikpapan itu bergabung dengan Persija adalah faktor keluarga yang sangat mendukung Alfath Fathier untuk melanjutkan kariernya bersama Macan Kemayoran.

Selain itu, pemain binaan akademi Persib Bandung itu juga bertekad untuk membawa Persija kembali menjadi juara Liga 1 seperti pada musim 2018.

"Keluarga sangat mendukung saya ke Persija Jakarta. Saya juga suka tantangan," kata Alfath Fathier.

"Karena saya orang Bandung, saya ingin mencari pengalaman di Persija Jakarta. Tampil inti dan membantu meraih juara," ucap pria kelahiran Purwakarta, Jawa Barat, tersebut.

Sedangkan Andik Vermansah sebelumnya telah berpamitan dengan mengunggah foto pada akun Instagram pribadinya.

Meski unggahan itu segera dihapus, Andik menyatakan rasa terima kasihnya karena telah diterima dengan baik oleh Madura United selama satu musim.

Pemain kelahiran Jember, Jawa Timur, itu mengaku sangat bangga bisa bermain untuk Madura United.

Baca Juga: 'Conor McGregor Cuma Butuh 1 Ronde untuk Kalahkan Donald Cerrone'

Pemain baru Persija Jakarta, Alfath Fathier.
PERSIJA JAKARTA
Pemain baru Persija Jakarta, Alfath Fathier.

"Jika kita tidak bersama lagi, saya pasti bangga bisa mengenakan kostum kebanggaan masyarakat Madura," kata Andik Vermansah.

Kini Alfath Fathier dan Andik Vermansah telah resmi hengkang dari Madura United.

Mereka akan segera memulai petualangan baru bersama lima pemain lainnya yakni Engelberd Sani, Drey Buyung Panyalay, Fajar Ramadhan, Rafit Ikhwanuddin, dan Yohandes Saputra.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X