Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Bhayangkara FC Kesulitan Rekrut Satu Pilar Lokal dari Klub Liga 2

By Nezatullah Wachid Dewantara - Minggu, 5 Januari 2020 | 16:15 WIB
Manajer Bhayangkara FC, Sumardji melancarkan protes seusai timnya dikalahkan Kalteng Putra, Minggu (25/8/2019).
MEDIA BHAYANGKARA FC
Manajer Bhayangkara FC, Sumardji melancarkan protes seusai timnya dikalahkan Kalteng Putra, Minggu (25/8/2019).

BOLASPORT.COM - Bhayangkara FC tampaknya sulit untuk mendatangkan target buruannya dari klub Liga 2 2020, Perseru Badak Lampung FC.

Bhayangkara FC sudah mulai bergerak dalam perburuan pemain baru untuk mengarungi Liga 1 2020.

Salah satu yang diincar oleh klub berjulukan The Guardian tersebut adalah pilar lokal milik Perseru Badak Lampung.

Pemain yang dimaksud adalah winger Badak Lampung FC, Hariyanto Panto.

Baca Juga: Luis Suarez Meminta Barcelona Tampil Lebih Baik di Piala Super Spanyol

Baca Juga: Eks Pemain Nilai Makan Konate Adalah Target yang Tepat Bagi Persib

Rupanya sudah lama Bhayangkara FC ingin mendatangkan Hariyanto ke Stadion PTIK, Jakarta Selatan, markas The Guardian.

Akan tetapi, Bhayangkara FC mengalami kesulitan untuk mendatangkan Hariyanto Panto.

Kesulitan tersebut diakui oleh manajer Bhayangkara FC, Sumardji.

Menurut Sumardji, pihaknya serius ingin mendatangkan Hariyanto Panto ke Bhayangkara FC.

Baca Juga: Sang Agen Benarkan Jika Osas Sudah Merapat ke PSM Makassar

Namun hal itu tak mendapatkan restu dari CEO Badak Lampung FC, Marco Gracia Paulo.

"Tadinya kami menginginkan Hariyanto Panto, saya kira dia bisa dilepas Badak Lampung," ujar Sumardji dikutip BolaSport.com dari TribunLampung.co.id.

"Tetapi ternyata update yang saya dapat dia justru dipertahankan oleh Badak lampung," ucapnya.

Kedatangan Hariyanto Panto tadinya ingin digunakan oleh Bhayangkara FC sebagai penambah kekuatan pemain lokal setelah tiga pilarnya hengkang.

Baca Juga: Teco Agendakan Tes Fisik Pemain Bali United saat Sesi Latihan Hari Ini

Striker Bhayangkara FC, Herman Dzumafo dikawal ketat pemain-pemain Perseru Badak Lampung FC di Stadion Patriot Chandrabhaga, Kota Bekasi, Jumat (16/8/2019).
MEDIA BHAYANGKARA FC
Striker Bhayangkara FC, Herman Dzumafo dikawal ketat pemain-pemain Perseru Badak Lampung FC di Stadion Patriot Chandrabhaga, Kota Bekasi, Jumat (16/8/2019).

Akan tetapi, kini belum jelas apakan Bhayangkara FC tetap akan memperjuangkan kedatangan Hariyanto Panto atau tidak.

Jika ternyata tidak, artinya Bhayangkara sudah dua kali gagal mendatangkan pemain di bursa transfer awal musim 2020.

Sebab sebelumnya, Bhayangkara FC yang juga menginginkan jasa Makan Konate harus gigit jari.

Hal itu dikarenakan tak tercapainya kesepakatan antara agen Makan Konate dengan manajemen Bhayangkara FC.

Baca Juga: Borneo FC Resmi Memperpanjang Kontrak Empat Pemain Muda Potensial

Selain itu, saat ini Bhayangkara FC juga masih dipusingkan dengan nasib beberapa pemain, salah satunya adalah Anderson Salles.

Pasalnya, berhembus kabar jika nasib pemain dengan spesialisasi bola-bola mati tersebut akan hengkang.

Menurut Sumardji, jika memang bek asal Brasil tersebut benar-benar pergi, Bhayangkara FC sudah menyiapkan pengganti yang dikabarkan berasal dari Inggris.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : tribunlampung.co.id

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X