Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Untuk Percepat Transfer Cavani, Bos Atletico Rela Terbang ke Prancis

By Adi Nugroho - Rabu, 15 Januari 2020 | 09:40 WIB
Striker Paris Saint-Germain yang menjadi incaran beberapa klub top Eropa, Edinson Cavani.
TWITTER.COM/FOXFOOTBALL
Striker Paris Saint-Germain yang menjadi incaran beberapa klub top Eropa, Edinson Cavani.

BOLASPORT.COM - CEO Atletico Madrid, Miguel Angel Gil Marin, dikabarkan sedang berada di Paris untuk membahas transfer striker Paris Saint-Germain, Edinson Cavani.

Atletico Madrid nampaknya sudah tidak sabar untuk mendatangkan Edinson Cavani dari Paris Saint-Germain.

Hal itu dapat dilihat dari CEO Atletico, Miguel Angel Gil Marin, yang terbang langsung ke Paris untuk bertemu dengan petinggi PSG.

Hal tersebut dilakukan Gil Marin karena ia percaya bisa meyakinkan PSG untuk menguangkan Cavani daripada melepasnya secara cuma-cuma di akhir musim.

Baca Juga: Asmir Begovic: Sulit Mengajarkan Sesuatu pada Gianluigi Donnarumma

Selain itu, Gil Marin juga ingin memanfaatkan kesepakatan personal yang sudah terjadi di antara Cavani dengan Atletico.

Seperti yang dilansir BolaSport.com dari Gianluca Di Marzio, Cavani sudah setuju untuk gabung Atletico dengan kontrak selama tiga tahun.

Baca Juga: Hasil Lengkap Piala FA, Tottenham Lolos ke Babak 32 Besar

Dengan pergi ke Paris, Gil Marin berharap PSG akan memberikan harga untuk menebus Cavani.

Cavani sendiri sudah diharapkan untuk segera bergabung dengan skuad asuhan Diego Simeone pada bursa transfer musim dingin ini.

Pasalnya, Atletico sedang kekurangan pemain depan setelah ditinggal Diego Costa karena cedera.

Saat ini Los Rojiblancos hanya memiliki Alvaro Morata sebagai penyerang murni senior yang bisa dimainkan.

Baca Juga: Solskjaer Pastikan Bek Andalannya Siap Turun di Laga Kontra Liverpool

Dengan mendatangkan Cavani, Atletico yakin masalah kesulitan mencetak gol mereka bisa teratasi.

Sejauh ini, dari 19 laga yang sudah dimainkan, pasukan Simeone itu baru mencetak 22 gol.

Torehan tersebut merupakan yang terendah dari semua tim yang berada di peringkat empat besar Liga Spanyol.

Baca Juga: Demi Perbaiki Kualitas Lini Belakang, Arsenal Siapkan Rekrutan Kejutan

Cavani bisa menyediakan solusi bagi masalah Atletico tersebut.

Cavani merupakan salah satu striker tersubur di Liga Prancis dalam satu dekade ke belakang.

Di musim ini, Cavani juga masih terhitung rajin mencetak gol.

Striker berusia 32 tahun itu sudah membuat lima gol dari 14 penampilannya di berbagai ajang bersama PSG.


Editor : Beri Bagja
Sumber : Sport English

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Man City
33
76
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
32
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Wolves
35
46
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Girona
33
71
3
Barcelona
32
70
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Getafe
33
43
10
Villarreal
32
42
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
33
62
5
Roma
33
58
6
Lazio
34
55
7
Atalanta
32
54
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X