Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Jadwal Padat Timnas Indonesia Junior Hingga Senior Sepanjang 2020

By Hugo Hardianto Wijaya - Kamis, 30 Januari 2020 | 20:50 WIB
Trio pemain timnas U-22 Indonesia; Egy Maulana Vikri, Saddil Ramdani (tengah), dan Osvaldo Haay bergembira saat merayakan gol ke gawang timnas U-22 Singapura pada laga kedua sepak bola putra SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, 28 November 2019.
MEDIA PSSI
Trio pemain timnas U-22 Indonesia; Egy Maulana Vikri, Saddil Ramdani (tengah), dan Osvaldo Haay bergembira saat merayakan gol ke gawang timnas U-22 Singapura pada laga kedua sepak bola putra SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, 28 November 2019.

BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia baik dari kelompok usia hingga senior akan mengikuti serangkaian turnamen pada 2020.

Timnas Indonesia dari kelompok usia di bawah 16 tahun hingga senior memiliki banyak agenda pada 2020.

Dilansir Bolasport.com dari laman resmi PSSI, timnas Indonesia saat ini dibagi menjadi timnas senior, timnas U-22, timnas U-19, timnas U-16, timnas putri, timnas putri U-19, timnas putri U-16, dan timnas Beach Soccer.

Timnas Indonesia memiliki agenda yakni mengikuti lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 sekaligus Piala Asia 2023.

Baca Juga: Cetak Rekor Baru, Liverpool Sudah Kalahkan Semua Lawan di Liga Inggris

Selain itu, skuad Garuda juga akan turun dalam ajang Piala AFF 2020, enam laga persahabatan FIFA, serta enam kali pemusatan latihan yang memiliki durasi masing-masing 14 hari.

Timnas Indonesia juga diberi target untuk menembus ranking 150 FIFA, lolos ke babak final Piala AFF 2020, dan menuntaskan tiga laga sisa dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 tanpa kekalahan.

Timnas U-22 Indonesia tidak memiliki agenda internasional sepanjang 2020.

Namun, skuad Garuda Muda akan diberi program sebagai persiapan SEA Games 2021 dan Piala Asia U-23 2022.

Timnas U-22 Indonesia juga akan menggelar empat kali pemusatan latihan yang berdurasi masing-masing 14 hari dalam setiap periode FIFA match day.

Sementara itu, timnas U-19 Indonesia akan ikut serta dalam Piala AFF U-19 2020 di Indonesia serta Piala Asia U-19 2020 di Uzbekistan.

Para personel Garuda Nusantara juga akan diikutkan dalam pemusatan latihan berkala yang sudah dimulai pada Januari ini hingga pelaksanaan turnamen.

PSSI memberi target khusus yakni menjuarai Piala AFF U-19 2020 dan menembus semi final Piala Asia U-19 2020.

Baca Juga: Curhat Manajer Arema FC soal Upaya Rekrut Eks Pilar Persib Bandung

Sama halnya dengan timnas U-19, timnas U-16 Indonesia juga akan mengikuti Piala AFF U-16 di Indonesia dan Piala Asia U-16 di Bahrain tahun ini.

Namun, mereka memiliki target yang sedikit berbeda dari seniornya.

Para pemain Garuda Asia mendapat target untuk menjuarai Piala AFF U-16 2020 dan masuk ke perempat final Piala Asia U-16 2020.

Di sisi lain, timnas putri Indonesia akan mengikuti Piala AFF Women 2020 dan beberapa laga FIFA match day.

PSSI juga memberi target berupa lolos dari fase grup Piala AFF Women 2020 dan menembus ranking 50 FIFA.

Baca Juga: Petenis Masa Depan Indonesia Berhasil Capai Final Australian Open Junior 2020

Para pemain timnas U-19 Indonesia saat mengikuti pemusatan latihan di Thailand.
PSSI.ORG
Para pemain timnas U-19 Indonesia saat mengikuti pemusatan latihan di Thailand.

Timnas putri U-19 dan U-16 Indonesia akan mengikuti ajang Piala AFF Girls U-19 dan U-16 pada tahun ini.

Mereka hanya mendapat target untuk meraih hasil positif dalam kompetisi tersebut.

Terakhir, timnas Beach Soccer akan mengadakan enam kali program seleksi serta pemusatan latihan di dalam negeri.

Tim tersebut akan diikutsertakan dalam Piala AFF Beach Soccer 2020 serta beberapa uji coba di dalam dan luar negeri.

PSSI menargetkan supaya timnas Beach Soccer bisa menembus babak semi final Piala AFF Beach Soccer 2020.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : PSSI.org

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X