Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Besok Marc Klok Sudah Mulai Latihan Bersama Persija, Marco Motta Belum Pasti

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 2 Februari 2020 | 22:00 WIB
Marc Klok (tengah) saat diperkenalkan sebagai pemain baru Persija Jakarta di hadapan media, di Kantor Persija, Sabtu (1/2/2020).
MEDIA PERSIJA JAKARTA
Marc Klok (tengah) saat diperkenalkan sebagai pemain baru Persija Jakarta di hadapan media, di Kantor Persija, Sabtu (1/2/2020).

BOLASPORT.COM - Gelandang anyar Persija Jakarta, Marc Klok, mengatakan rencananya ia akan segera mengikuti sesi latihan perdana bersama Macan Kemayoran pada Senin (3/2/2020).

Sebelumnya, Marc Klok secara resmi sudah diikat kontrak bersama Persija Jakarta selama empat tahun ke depan pada Sabtu (1/2/2020).

Sampai saat ini belum ada pengumuman secara resmi di mana Persija Jakarta akan berlatih.

Lapangan Persija Jakarta memang selalu berubah-ubah saat menggelar sesi latihan di bawah kepemimpinan Sergio Farias.

Selain di Lapangan Sutasoma, Halim, Jakarta Timur, Persija Jakarta sempat berlatih di National Youth Training Center, Sawangan, Depok, dan Stadion Soemantri Brodjonegoro, Kuningan, Jakarta Selatan.

Walaupun demikian, di mana pun tempat latihan Persija Jakarta, Marc Klok sudah tidak sabar.

Baca Juga: Rekor Lagi, Rekor Lagi, Cristiano Ronaldo Samai David Trezeguet, Kejar Gabriel Batistuta

"Saya senang bergabung bersama Persija Jakarta dan tidak sabar untuk memulai latihan pada Senin nanti," kata Klok.

Impian Klok untuk membela Persija Jakarta akhirnya terwujud.

Setelah tiga musim bersama PSM Makassar, Klok akhirnya memutuskan untuk bergabung bersama Pasukan Ibu Kota.

Baca Juga: Wilder Ingat Betapa Kagetnya Dia Melihat Fury 2 Kali Bangkit meski Dipukul Hingga Tak Berdaya

"Sangat tidak mudah untuk bernegosiasi dengan Persija Jakarta," kata Klok.

Selain Klok, Persija Jakarta juga mendatangkan bek asal Italia, Marco Motta.

Motta sudah diperkenalkan secara resmi melalui akun media sosial Persija Jakarta.

Baca Juga: Peringatan untuk Solskjaer! Ini 3 Pemain yang Tampil Buruk pada Laga MU Vs Wolves

Namun, belum ada kepastian kapan Motta mulai berlatih bersama Andritany Ardhiyasa dkk.

Kendati demikian, manajemen Persija Jakarta berencana untuk memperkenalkan Marco Motta kepada awak media pada Senin (3/2/2020). 

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Bhayangkara FC musim depan. . Bakalan seru nih... 86! . #liga12020 #banggasepakbolakita #superballid #bolastylo #gridnetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X