Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Shin Tae-yong akan Hadiri Laga Bali United di Piala AFC 2020

By Hugo Hardianto Wijaya - Selasa, 11 Februari 2020 | 13:52 WIB
Pelatih sekaligus manajer timnas Indonesia, Shin Tae-yong, berunding dengan Indra Sjafri saat memimpin latihan timnas U-19 Indonesia.
PSSI.ORG
Pelatih sekaligus manajer timnas Indonesia, Shin Tae-yong, berunding dengan Indra Sjafri saat memimpin latihan timnas U-19 Indonesia.

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, akan menonton secara langsung laga Bali United kontra Than Quang Ninh untuk memantau calon pemain tim Garuda.

Bali United akan memulai perjuangan di Piala AFC 2020 dengan menghadapi wakil Vietnam di laga perdana Grup G, Selasa (11/2/2020).

Pertandingan tersebut akan dilaksanakan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, pada pukul 18.30 WIB.

Ada satu hal menarik yang akan terjadi dalam pertandingan nanti.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, dikabarkan akan menonton secara langsung jalannya pertandingan.

Baca Juga: Otavio Dutra Ingin Persija Buktikan Kemampuan di Piala Gubernur Jatim

Kehadiran pelatih asal Korea Selatan itu dimaksudkan untuk memantau enam pemain yang masuk radarnya untuk mengisi skuad di tim Garuda.

Enam pemain yang dimaksud adalah Rikcy Fajrin, Stefano Lilipaly, Ilija Spasojevic, Lerby Eliandri, Gavin Kwan Adsit, dan Nadeo Argawinata.

Sejatinya Bali United memiliki dua pemain lain yang masuk dalam radar Shin Tae-yong, yakni Irfan Bachdim dan Irfan Jauhari.

Namun keduanya tidak masuk dalam rencana pelatih Bali United, Stefano Cugurra, untuk dimainkan dalam laga nanti malam.

Baca Juga: Eric Abidal Puji Ansu Fati, Barcelona Lupakan Neymar

Pemain Bali United, Ricky Fajrin memberikan tanggapannya soal bakal kehadiran Shin Tae-yong untuk menonton pertandingan.

Sebagai sosok yang juga akan dipantau oleh Shin Tae-yong, Ricky berjanji untuk memberikan penampilan terbaiknya.

Akan tetapi, menurut Ricky, hal yang terpenting bukanlah ada atau tidaknya eks pelatih timnas Korea Selatan itu di stadion.

Ricky menilai bahwa sudah seharusnya bagi seluruh pemain Bali United untuk tampil baik dan mengusahakan kemenangan atas Than Quang Ninh.

“Bagi saya pribadi ada atau tidak (Shin Tae-yong), saya wajib memberikan yang terbaik bagi Bali United," ucap Ricky Fajrin dikutip Bolasport.com dari Tribun Bali.

"Bukan tentang dia (Shin Tae-yong) nonton atau tidak, tapi memang ingin memberikan yang terbaik untuk Bali United,” katanya lagi.

Baca Juga: Ini Alasan Ed Woodward Yakin Manchester United Bisa Tembus 4 Besar

Di sisi lain, pemain asal Semarang itu ingin mempersembahkan laga ini untuk para fan yang sudah setia mendukung timnya.

Terlebih, pertandingan kali ini diadakan di Pulau Dewata yang notabene merupakan kandang dari Serdadu Tridatu.

“Ambil positif untuk fans, mereka penting bagi kami untuk memenangkan laga, makin semangat kita,” ujar Ricky Fajrin.

“Ini kandang kami, kami harus menang, harus bikin bangga pulau ini,” ujarnya mengakhiri.

Keikutsertaan Bali United di Piala AFC 2020 turut mempengaruhi jadwal pemusatan latihan timnas Indonesia.

Timnas Indonesia rencananya akan menggelar TC pada 9-17 Februari 2020.

Akan tetapi, rencana itu diundur ke tanggal 14-22 Februari 2020 karena sejumlah tim harus mengikuti Piala AFC 2020 dan Piala Gubernur Jatim 2020.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
36
93
2
Barcelona
35
76
3
Girona
36
75
4
Atlético Madrid
36
73
5
Athletic Club
36
62
6
Real Betis
35
55
7
Real Sociedad
35
54
8
Villarreal
36
51
9
Valencia
35
48
10
Getafe
36
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X