Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Janji Manis Liverpool buat Adrian Tolak Perpanjang Kontrak di West Ham

By Adi Nugroho - Rabu, 12 Februari 2020 | 08:15 WIB
Kiper baru Liverpool yang didapat secara gratis dari West Ham United, Adrian.
TWITTER.COM/LFCDATA
Kiper baru Liverpool yang didapat secara gratis dari West Ham United, Adrian.

BOLASPORT.COM - Penjaga gawang Liverpool, Adrian mengungkapkan apa yang menjadi alasannya memilih merapat ke Anfield ketimbang perpanjang kontrak di West Ham.

Adrian mengambil keputusan beranidengan pindah ke Liverpool setelah menghabiskan enam tahun bersama West Ham.

Kiper berusia 33 tahun itu menandatangani kontrak selama dua tahun dengan opsi perpanjangan selama 12 bulan.

Keputusan tersebut bisa dibilang cukup berani mengingat Adrian masuk ke Liverpool ketika mereka sudah memiliki kiper utama, Alisson Becker.

Baca Juga: Negosiasi Berlanjut, Inter Milan Kian Dekat Dapatkan Tahith Chong

Selain itu, Adrian juga menolak tawaran yang lebih aman untuknya, yakni perpanjang kontrak di West Ham.

Akan tetapi, Adrian mengatakan ada sesuatu yang membuatnya yakin untuk tidak menandatangani perpanjangan kontrak lalu bergabung dengan Liverpool.

Hal itu adalah janji dari The Reds untuk menjadikannya kiper nomor dua setelah Allison.

Baca Juga: Bukan Barcelona, Dani Olmo Sebut RB Leipzig sebagai Klub Terbaik

"Saya telah membuat keputusan drastis untuk tidak tinggal lebih lama di West Ham, meski ada tawaran kontrak tiga tahun," kata Adrian seperti dikutip BolaSport.com dari BBC Sport.

"Saya tidak dimainkan sama sekali di Liga Inggris oleh West Ham. Saya juga tidak merasa dihargai secara ekonomi, dan jujur, itu sulit bagi saya."

Baca Juga: Kehadiran Arteta Tak Menjamin Masa Depan Seorang Mesut Oezil

"Namun saat musim panas tiba saya merasakan sesuatu yang baik akan datang. Saya sudah mengetahui minat Liverpool bahkan sebelum saya menerima tawaran mereka."

"Mereka memanggil saya pada akhir Juli. Mereka mengatakan bahwa mereka akan menjual Mignolet jika aku setuju untuk bergabung. Begitulah yang terjadi," ujar Adrian menambahkan.

Baca Juga: Eden Hazard Diperkirakan Masuk Skuat Real Madrid Lagi pada 16 Februari

Keputusan Adrian benar adanya, di Liverpool ia menjadi sosok penting pada saat Alisson tidak bisa bermain karena cedera.

Tidak hanya penting, Adrian juga langsung menjadi pahlawan Liverpool tak lama sejak bergabung.

Pemain asal Spanyol itu membantu Liverpool menjuarai Piala Super Eropa dengan melakukan penyelamatan krusial pada babak adu penalti.


Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Sumber : BBC Sport

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X