Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Meski Dapat Jaminan dari Yamaha, Masa Depan Valentino Rossi Belum Aman

By Agung Kurniawan - Jumat, 14 Februari 2020 | 14:49 WIB
Aksi pembalap Monster Eenergy Yamaha, Valentino Rossi pada babak kualifikasi MotoGP Inggris 2019, Sabtu (24/8/2019)
DOK. YAMAHA MOTOGP
Aksi pembalap Monster Eenergy Yamaha, Valentino Rossi pada babak kualifikasi MotoGP Inggris 2019, Sabtu (24/8/2019)

BOLASPORT.COM - Managing Director Yamaha, Lin Jarvis, menyebut bahwa masa depan Valentino Rossi sepenuhnya akan berada di tangan Petronas Yamaha SRT.

Sejak kepindahannya Repsol Honda pada musim 2004 lalu, Valentino Rossi telah menghabiskan sebagian besar kariernya di kelas MotoGP bersama tim pabrikan Yamaha.

Bersama tim berlogo garpu tala itu, Valentino Rossi mampu meraih empat dari total tujuh gelar juara dunianya di kelas primer.

Rossi telah menghabiskan 14 musim melaju bersama motor YZR-M1 dan membuatnya seolah bagian yang tak terpisahkan dari Yamaha.

Baca Juga: Anti Mainstream, Renault Tak Tunjukkan Apa-apa Saat Peluncuran Tim untuk F1 2020

Namun, daya pikat Rossi untuk tim pabrikan Yamaha (sekarang Monster Energy Yamaha) itu kian pudar menyusul usianya yang semakin menua.

Posisi The Doctor kian terdesak karena dua pembalap M1 lain, Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha) dan Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) tampil cemerlang.

Sementara Vinales menempati ranking ketiga di klasemen akhir MotoGP 2019, Quartararo finis di peringkat kelima dengan raihan tujuh hasil podium.

Posisi pembalap Prancis itu dua setrip lebih baik dari Rossi yang tertahan di peringkat ketujuh dengan dua podium.

Demi mengamankan Vinales dan Quartararo yang sudah masuk radar pabrikan lain, Yamaha menggusur Rossi untuk menyediakan tempat bagi keduanya pada 2021.

Rossi sendiri belum menentukan masa depannya pasca-musim 2020.

Kendati berencana melanjutkan kiprahnya, Rossi juga mempertimbangkan opsi untuk pensiun apabila performanya tak sesuai harapannya.

Adapun hilangnya posisi di tim pabrikan membuat tim satelit Petronas SRT Yamaha menjadi opsi realistis bagi Rossi apabila menunda masa pensiunnya.

Baca Juga: Mantan Pelatih Ungkap Alasan Berpisah dengan Andy Ruiz Jr

Sebagai informasi, Yamaha sudah menyatakan kesediaannya untuk memberikan dukungan sekelas tim pabrikan bagi Rossi.

Terkait berbagai pilihan yang dimiliki Rossi saat ini, bos Yamaha, Lin Jarvis, memberikan pandangannya.

"Kami sering melakukan diskusi, tetapi pada akhirnya keputusan terakhir akan menjadi milik Petronas Yamaha SRT," kata Lin Jarvis, dilansir BolaSport.com dari PaddcokGP.

"Jika kami membutuhkan satu tempat untuk Valentino Rossi, maka kami akan membahasnya bersama-sama," tuturnya menjelaskan.

Baca Juga: Ferguson Adalah Petarung 'Gila', Khabib Diminta Jangan Lengah

Bagi Lin Jarvis hal itu cukup beralasan mengingat Yamaha sendiri sudah bertekad untuk menjaga hubungan baik antara tim pabrikan dan satelit.

"Kami mempunyai hubungan baik dengan Petronas Yamaha, dan semua orang telah melihat hal itu," kata Jarvis menambahkan.

Rossi berpeluang untuk berduet dengan anak asuhnya, Franco Morbidelli, yang sudah berada di garasi tim independen Malaysia itu sejak 2019.

Namun demikian, duet Morbidelli dan Rossi bisa menjadi sebuah kerugian bagi Petronas Yamaha SRT.

Pasalnya, tim arahan Razlan Razali itu akan kehilangan ruang untuk merekrut pembalap muda potensial demi keberlangsungan tim pada masa depan.

"Namun Rossi adalah Rossi, dia adalah seseorang yang berbeda, dia akan selalu mempunyai nilai di mata semua tim di MotoGP," tutur Jarvis lagi.

"Selain itu, harus ada pembicaraan dengan sponsor, karena strategi Petronas adalah memiliki sebuah tim dengan prioritas para pembalap muda," tandasnya.

Baca Juga: Juara Kelas Welter UFC Dapat Nyinyiran karena Pilih Lawan yang Mudah


Editor : Ardhianto Wahyu Indraputra
Sumber : Paddock-GP

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X