Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

3 Fakta Menarik Jelang Persebaya Vs Arema FC, Rapor Jeblok Bajul Ijo Hingga Laga Tanpa Penonton

By Nungki Nugroho - Senin, 17 Februari 2020 | 17:18 WIB
Persebaya Surabaya vs Arema FC
INSTAGRAM.COM/INDOSIAR
Persebaya Surabaya vs Arema FC

BOLASPORT.COM - Tiga fakta menarik tersaji jelang laga Persebaya Surabaya kontra Arema FC pada semifinal Piala Gubernur Jatim 2020.

Duel seru Persebaya Surabaya kontra Arema FC mewarnai semifinal Piala Gubernur Jatim 2020.

Drama menarik pun menghiasi persiapan penyelenggaraan laga Persebaya kontra Arema FC.

Nuansa konflik yang menaungi pertemuan suporter kedua tim menjadi pertimbangan penting bagi pihak pelaksana.

Tiga fakta menarik pun tersaji selama persiapan Persebaya melawan Arema FC di Piala Gubernur Jatim 2020.

1. Penentuan Venue

Stadion Soeprijadi di Kora Blitar siap menggelar laga semifinal Piala Gubernur Jatim 2020.
KOMPAS.COM/SUCI RAHAYU
Stadion Soeprijadi di Kora Blitar siap menggelar laga semifinal Piala Gubernur Jatim 2020.

Sebelumnya, laga antara Persebaya Surabaya dan Arema FC akan digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang.

Namun, dengan berbagai petimbangan Asprov PSSI Jawa Timur telah merilis bahwa laga tersebut akan dipindahkan ke Blitar.

Dalam rilis surat tersebut, Persebaya Surabaya akan melawan Arema FC di Stadion Soeprijadi, Kota Blitar, Selasa (18/2/2020) live di MNC TV pukul 15.30 WIB.

Awalnya, pihak Persebaya juga ditawari untuk menggelar pertandingan tersebut di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya.

Akan tetapi, pihak Persebaya tak kunjung memberikan jawaban,

Walhasil, Asprov PSSI Jatim memutuskan untuk memindahkan pertandingan ke Blitar.

Tak hanya berpindah venue, duel sesama tim Jawa Timur itu juga dipastikan tanpa penonton.

Baca Juga: Kota Blitar Siap Gelar Laga Persebaya Vs Arema FC di Semifinal Piala Gubernur Jatim 2020

Hal ini sebagaimana disampaikan oleh Sekretaris Jenderal Asprov PSSI Jatim, Amir Burhanuddin.

Bahkan, aturan tersebut berimbas pada laga Persija Jakarta kontra Madura United yang juga digelar tanpa penonton.

"Dengan mempertimbangkan banyak hal, mengakomodir semua kepentingan, meredam situasi yang memanas. Tentu PSSI Jawa Timur tetap menginginkan bahwa gelaran Piala Gubernur ini bisa berjalan lancar sesuai dengan tujuan misi dari dilaksanakan pramusim Piala Gubernur," kata Sekretaris Jenderal Asprov PSSI Jatim, Amir Burhanuddin.

"Memang kami sadari gengsinya memang luar biasa untuk gelaran turnamen pramusim Piala Gubernur ini sejak tahun 2002. Namun turnamen ini harus selasai, sehingga kami putuskan laga semifinal antara Persija lawan Madura tetap dilaksanakan di Stadion Kanjuruhan Senin (17/2/2020) pukul 19.00. Cuma statusnya tanpa suporter dan penonton.

"Laga semifinal yang kedua, antara Persebaya lawan Arema FC kita putuskan di tempat netral tanpa suporter di Stadion Soeprijadi Kota Blitar," ujar Amir Burhanuddin mengakhiri.

2. Tim revolusi lawan bakat muda

Hambali Thalib melakukan selebrasi setelah mencetak gol lewat tendangan bebas. Persebaya berhasil menang 3-1 atas Persik pada laga perdana Piala Gubernur Jatim 2020.
PERSEBAYA.ID
Hambali Thalib melakukan selebrasi setelah mencetak gol lewat tendangan bebas. Persebaya berhasil menang 3-1 atas Persik pada laga perdana Piala Gubernur Jatim 2020.

Duel Persebaya melawan Arema FC juga menjadi pertarungan dua tim dengan karakter baru musim 2020.

Arema FC menyambut musim 2020 dengan perombakan hampir di seluruh lini.

Tanpa terkecuali jabatan kepelatihan yang diserahkan kepada rombongan Mario Gomez dari Borneo FC.

Gomez pun turut membawa rekan kerjanya seperti Jonathan Bauman, Nurdiansyah, hingga asisten pelatih Charis Yulianto.

Baca Juga: Persebaya Tanpa 7 Pilar Kunci Lawan Arema FC di Semifinal Piala Gubernur Jatim 2020

Dengan nama-nama baru, Arema FC akan menghadapi Persebaya yang mayoritas diisi oleh bakat-bakat muda.

Pemain jebolan akademi Persebaya seperti Mochamad Supriadi, Koko Ari, dan Muhammad Rizky Ridho akan menjadi kekuatan mematikan Bajul Ijo di semifinal Piala Gubernur Jatim 2020.

3. Rapor jeblok Persebaya

Persebaya vs Arema FC
irwanfebri
Persebaya vs Arema FC

Pemindahan venue justru bisa menjadi keuntungan bagi Persebaya Surabaya.

Pasalnya, Persebaya memiliki rapor buruk ketika bersua Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang.

Dari dua pertemuan musim lalu, Bajul Ijo selalu kalah dan tak bisa mendulang gol.

Pada final Piala Presiden 2019, Persebaya takluk 0-2 dari Arema FC di Kanjuruhan.

Kemudian pada gelaran Liga 1, Persebaya dibungkam 0-4 oleh Arema FC.

Satu-satunya kemenangan musim lalu dicatatkan Persebaya ketika menjamu Arema FC di Stadion GBT.

Baca Juga: Geoffrey Castillion Cedera, Persib Bandung Unggul Atas PSS Sleman

Kala itu, skuat besutan Aji Santoso menang telak 4-1 atas Arema FC pada 12 Desember 2019.

Kini, optimisme tinggi diusung Persebaya setelah laga dipindahkan ke Blitar dan digelar tanpa penonton.

Adu gengsi menuju final diprediksi bakal tersaji pada laga tersebut.

Apalagi, kedua tim sangat haus dengan titel juara Piala Gubernur yang lebih melekat pada Persik Kediri dan Persela Lamongan.

Ya, meski menyandang gelar klub besar, Persebaya dan Arema FC sama-sama baru mengoleksi satu titel juara dalam perhelatan Piala Gubernur sejak 2002.

Persebaya terakhir kali juara pada 2005, sedangkan Arema pada 2012.

Berikut daftar juara Piala Gubernur Jatim sejak 2002:

2002: Persik (Kediri)
2003: Persela (Lamongan)
2004: Persik (Kediri)
2005: Persebaya (Surabaya)
2006: Persik (Kediri)
2007: Persela (Lamongan)
2008: Persik (Kediri)
2009: Persela (Lamongan)
2010: Persela (Lamongan)
2011: Tidak dilaksanakan
2012: Persela (Lamongan)
2013: Arema Cronus (Malang)
2014: Persik (Kediri)
2015-2019: Tidak dilaksanakan

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
36
85
2
Arsenal
36
83
3
Liverpool
36
78
4
Aston Villa
36
67
5
Tottenham
36
63
6
Newcastle
36
57
7
Chelsea
36
57
8
Man United
35
54
9
West Ham
37
52
10
Brighton
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
35
90
2
Girona
35
75
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
34
67
5
Athletic Club
35
62
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
34
52
8
Villarreal
35
48
9
Valencia
34
47
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
35
66
5
Atalanta
34
60
6
Roma
35
60
7
Lazio
35
56
8
Napoli
36
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X