Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Ketua PSSI Apresiasi Kerja Sama dengan MNC Vision Network Soal Hak Siar Liga 1 2020

By Abdul Rohman - Senin, 17 Februari 2020 | 19:03 WIB
Mochamad Iriawan, Cucu Somantri, Hary Tanoesoedibjo, dan Ade Tjendra hadir dalam peresmian MNC Vision Network sebagai Official Broadcaster Liga 1 2020, Senin (17/2/2020) di Jakarta.
ABDUL ROHMAN/BOLASPORT.COM
Mochamad Iriawan, Cucu Somantri, Hary Tanoesoedibjo, dan Ade Tjendra hadir dalam peresmian MNC Vision Network sebagai Official Broadcaster Liga 1 2020, Senin (17/2/2020) di Jakarta.

BOLASPORT.COM - MNC Vision Network resmi menyiarkan tayangan Liga 1 2020 mulai 29 Februari.

Liga 1 2020 dapat disaksikan di seluruh platform milik MNC Vision Network seperti MNC Vision, MNC Play, K-vision, dan Vision+.

Pelanggan MNC Vision Network akan dimanjakan di tayangan MNC Sports 1 dan MNC Sports 2.

Ketua PSSI, Mochamad Iriawan, memberikan apresiasi kepada MNC Group sehubungan hal tersebut.

Baca Juga: Dulu Jual Mahal, Kawasaki Diam-diam Lobi Dorna untuk Kembali ke MotoGP

"Kami memberikan apresiasi terhadap MNC Group yang telah mendukung visi PSSI dalam membangun sepak bola Indonesia," kata Mochamad Iriawan yang hadir dalam peresmian MNC Vision Network sebagai official broadcaster Liga 1 2020, Senin (17/2/2020).

"Semoga ke depannya MNC dapat terus menjaga kualitas tayangan yang berhubungan dengan olahraga dan mendukung sepak bola Indonesia semakin jaya," tambah Iriawan atau yang biasa dipanggil Iwan Bule.

CEO PT MNC Vision Network, Ade Tjendra, menyatakan pihaknya akan berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada keluarga Indonesia dalam hal penayangan.

"Sesuai komitmen MNC Vision Network untuk selalu memberikan layanan terbaik kepada keluarga Indonesia," kata Ade Tjendra.

Baca Juga: PT LIB Tidak Janji Kasih Subsidi Rp 15 Miliar ke Klub Liga 1

"Kami sangat senang bisa mendapatkan hak siar Liga 1 2020," tambah Ade.

Liga 1 2020 akan ditayangkan secara live, 10 pertandingan setiap minggu yang ditayangkan pada hari Kamis, Jumat, Sabtu, dan Senin.

MNC Vision Network mendapatkan hak siar untuk 306 pertandingan Liga 1 2020.

Selain itu, MNC Vision Network juga mendapatkan hak siar Liga 2 2020 sebanyak 62 pertandingan dan 4 pertandingan semifinal serta final Liga 1 U-20.

Peresmian MNC Vision Network sebagai official broadcaster turut dihadiri oleh Mochamad Iriawan (Ketua PSSI), Cucu Somantri (Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru), Ratu Tisha (Sekjen PSSI), Ade Tjendra ( CEO PT MNC Vision Network TBK), dan Hary Tanoesoedibjo (pemilik MNC Group).


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
35
82
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
34
60
6
Newcastle
35
56
7
Man United
34
54
8
Chelsea
34
51
9
West Ham
35
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Girona
34
74
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
34
67
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
35
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
35
64
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
35
56
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X