Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Cristiano Ronaldo Latih 2 Pemain Portugal yang Tinggal di Rumahnya dengan 3 Olahraga

By Septian Tambunan - Sabtu, 7 Maret 2020 | 07:32 WIB
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo.
TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo.

BOLASPORT.COM - Megabintang asal Portugal, Cristiano Ronaldo, melatih dua rekan senegara yang tinggal di rumahnya dengan tiga jenis olahraga.

Nama Cristiano Ronaldo mulai naik daun ketika memutuskan hijrah dari Sporting CP ke Manchester United pada 12 Agustus 2003.

Kala itu, Man United mesti mengucurkan uang sebesar 17,1 juta pounds (sekitar Rp 318,4 miliar) demi menebus Ronaldo dari Sporting CP.

Baca Juga: Luke Shaw Tak Terima Jesse Lingard Rebut Golnya untuk Manchester United

Musim pertama Ronaldo di Man United tak terlalu menonjol.

Ronaldo "sekadar" mencetak enam gol dan sembilan assist dari 40 pertandingan di semua kompetisi.

Cristiano Ronaldo mulai beringas pada musim 2006-2007.

Ronaldo sanggup mengukir 17 gol dan 15 assist dalam 34 penampilan di Liga Inggris.

Kontribusi Ronaldo tersebut menghadirkan gelar Premier League untuk The Red Devils.

Manchester United memuncaki klasemen dengan 89 poin.

Baca Juga: 1 Momen Buat Wayne Rooney Tak Mau Bicara Lagi dengan Cristiano Ronaldo

Man United unggul enam poin atas pesaing terdekat, Chelsea.

Kubu Old Trafford kemudian merekrut dua pemain lain asal Portugal pada 2 Juli 2007.

Mereka adalah Luis Carlos Almeida da Cunha alias Nani dan Anderson Luis de Abreu Oliveira.

Nani dibeli dari Sporting CP, sedangkan Anderson diboyong dari FC Porto.

Nani (22,95 juta pounds) dan Anderson (28,35) membuat Man United mengucurkan uang lebih besar ketimbang saat merekrut Ronaldo.

Namun, Nani dan Anderson tetap membutuhkan adaptasi di Inggris dan Cristiano Ronaldo hadir sebagai pahlawan.

Baca Juga: Hasil Piala FA - Ighalo Cetak Gol Sepakan Geledek, Wayne Rooney dkk Hancur, Man United ke 8 Besar

"Mudah untuk membaur dengan Anderson dan Ronaldo," kata Nani seperti dikutip BolaSport.com dari Goal England.

"Ketika kami pindah ke Manchester, Ronaldo menawarkan agar kami tinggal di rumahnya selama beberapa bulan sampai kami mengenal kota itu dengan lebih baik dan terbiasa dengan segalanya."

"Setelah kami memiliki rumah sendiri, kami bisa pindah."

"Tawaran Ronaldo adalah hal terbaik karena dia membantu kami dalam bahasa Inggris, aturan di jalan, dan segala hal lainnya," ucap Nani melanjutkan.

Nani, yang berposisi sebagai winger, menunjukkan kinerja positif dalam musim perdananya di Manchester United.

Nani langsung menggelontorkan empat gol dan 13 assist di semua ajang pada musim 2007-2008.

Baca Juga: Soal Ingin Ajari Cristiano Ronaldo Eksekusi Free-kick, Rafael Benitez Beri Jawaban

Sementara itu, Anderson, yang menempati posisi gelandang tengah, juga tergolong oke.

Anderson mengukir dua assist di semua kompetisi.

Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, melakukan selebrasi.
TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, melakukan selebrasi.

Cristiano Ronaldo, Nani, dan Anderson membantu Manchester United menjuarai Liga Inggris dan Liga Champions pada 2007-2008.

Nani pun menceritakan peran Ronaldo yang sangat besar karena terus mengajak bertanding tiga jenis olahraga.

"Ronaldo mengajari kami, tetapi pada saat yang sama, ada kompetisi besar di rumahnya," ujar Nani.

"Kami memiliki semuanya di sana, kolam renang, meja pingpong, lapangan tenis. Kami memainkan semuanya setiap hari."

"Kami berkompetisi untuk melihat siapa yang terbaik dan pada saat yang sama, kami meningkatkan kondisi fisik kami."

"Kami tidak memperhatikannya, tetapi setelah bertahun-tahun, kami menyadari bahwa semua kompetisi itu membuat kami menjadi lebih baik," tutur Nani menambahkan.

Baca Juga: Adrian Pemain Liverpool Tersering Blunder, The Reds Kebobolan Gol Konyol oleh Chelsea


Editor : Septian Tambunan
Sumber : transfermarkt.co.uk, Goal.com/en

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X