Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Persebaya Vs Persipura, Jackson F Tiago Abaikan Hasil Minor Musim Lalu

By Faizal Rizki Pratama - Selasa, 10 Maret 2020 | 22:00 WIB
Pelatih Persipura Jayapura, Jackson F Thiago.
Instagram/persipurapapua1963
Pelatih Persipura Jayapura, Jackson F Thiago.

BOLASPORT.COM - Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F Tiago, mengaku tidak peduli dengan rekor pertemuan timnya dengan Persebaya Surabaya jelang pertemuan pekan ketiga Shopee Liga 1 2020.

Pertemuan Persebaya Surabaya melawan Persipura Jayapura selalu menyuguhkan pertandingan menarik setiap musimnya.

Sama-sama merupakan tim besar dengan materi pemain pilihan di Indonesia, kedua tim memiliki peluang besar untuk memenangkan pertandingan.

Walau begitu, sebagai pihak tuan rumah tentu Persebaya lebih diunggulkan dengan dukungan suporternya.

Menilik pertemuan dengan Persipura musim lalu, skuad Bajul Ijo bahkan menyapu bersih dua pertandingan dengan kemenangan.

Baca Juga: PSM Makassar Dipaksa Bermain Imbang oleh Kaya FC di Piala AFC 2020

Persebaya sama-sama menang tipis 1-0 baik ketika bermain kandang maupun tandang kontra tim Mutiara Hitam di Liga 1 2019.

Kendati begitu, pelatih Persipura, Jacksen F Tiago, tidak akan hanyut dalam rekor pertemuan kedua tim itu saja.

Namun, pada laga ini Persipura harus bermain pincang menyusul absennya Arthur Cunha akibat kartu merah yang didapat pada laga sebelumnya.

Pemain bertahan lain tentu akan disiapkan oleh Jacksen F Tiago untuk menahan gempuran skuad Bajul Ijo.

Selain rekor pertemuan, Jacksen juga tampak menghiraukan hasil imbang yang diraih oleh Persebaya tatkala bersua Persik Kediri pada pekan pertama Shopee Liga 1 2020.

Baca Juga: Sempat Bela Timnas Indonesia, Kiper Ini Putuskan Gabung Persik Kediri

"Saya tidak peduli bagaimana Persebaya lawan Persik Kediri. Kami akan fokus melakukan persiapan untuk pertandingan Jumat nanti," ujar Jacksen dikutip BolaSport.com dari Surya.

Begitu pula dengan Bonek yang akan meramaikan Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jacksen tak menganggap hal ini sebagai tekanan. 

"Kami fokus kepada pemain saja. Tidak ada masalah dengan suporter, buat kami suporter akan membuat laga semakin meriah," tutur mantan pemain pemain Persebaya ini mengakhiri.

Pertandingan Persebaya kontra Persipura akan berlangsung di Stadion GBT, Surabaya, pada Jumat (13/3/2020), pukul 18.30 WIB.

Baca Juga: Karena Tiga Pemain Ini, Persib Gagal Dominasi Pekan Kedua Shopee Liga 1 2020


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Surya

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X