Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Andai Gabung Liverpool, Jadon Sancho Cuma Jadi Pemain Cadangan

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Kamis, 12 Maret 2020 | 02:30 WIB
Winger Borussia Dortmund, Jadon Sancho.
TWITTER.COM/CHAMPIONSLEAGUE
Winger Borussia Dortmund, Jadon Sancho.

BOLASPORT.COM - Wonderkid Borussia Dortmund, Jadon Sancho, diragukan bakal mendapatkan jatah menit bermain jika pindah ke Liverpool pada musim panas 2020 mendatang.

Nama Jadon Sancho telah santer dikaitkan bakal segera meninggalkan Borussia Dortmund pada musim panas 2020 mendatang.

Jadon Sancho terus dikaitkan bakal kembali bermain di Liga Inggris dengan Liverpool, Manchester United, Chelsea dan mantan klubnya Manchester City sebagai peminat jasanya.

Semenjak melakoni debut pada Oktober 2017 lalu, Sancho mendadak tenar berkat kontribusinya untuk Borussia Dortmund.

 Baca Juga: Eks Striker Barcelona Yakin Lionel Messi Bakal Pensiun di Camp Nou

Ia pun tercatat telah mengoleksi penampilan sebanyak 89 laga di semua kompetisi dengan mengemas 14 gol di Bundesliga musim 2019-2020.

Meski demikian, wonderkid asal Inggris itu masih perlu membuktikan kapasitasnya terlebih banderol 100 juta euro (sekitar Rp 1,63 triliun) disematkan kepada dirinya.

Hal itu diungkapkan oleh mantan pemain Liverpool, John Barnes.

John Barnes pun turut mewanti-wanti bahwa Sancho yang masih berusia 19 tahun hanya akan banyak menghabiskan waktunya duduk di bangku cadangan jika gabung dengan Liverpool.

Baca Juga: Bos Feyenoord Sebut Arsenal Bakal Beli Gelandang Muda Miliknya

Hal itu tak lepas dari keberadaan Sadio Mane dan Mohamed Salah dalam skuad utama The Reds yang memiliki peran krusial dalam dua musim terakhir.

"Jika Sancho nantinya bakal datang ke Liverpool dan tidak bermain tiap minggu, maka pastinya dia mesti datang ke Liverpool," kata Barnes dikutip BolaSport.com dari Metro.

"Saya selalu menyarankan kepada para pemain muda untuk berhati-hati dan bermain di level tertinggi hingga lima musim sebelum memutuskan gabung ke klub besar.

"Salah dan Mane telah menunjukkan kualitas dan pengalamannya sebagai pemain hebat butuh waktu sekitar empat hingga lima tahun.

Baca Juga: Negatif COVID-19, Kylian Mbappe Masuk Skuat PSG Vs Dortmund

"Sancho telah bermain apik selama 18 bulan dan perlu menunjukkan konsistensi selama periode tiga tahun sebelum pindah ke klub besar.

"Saya akan menyarankan Sancho untuk berkembang dan konsisten sebelum mendapat tekanan karena banderol mahalnya ketika bermain di salah satu klub terbesar di dunia," ujar Barnes menambahkan.

Guna mendapatkan servis Sancho, Liverpool harus bersaing keras dengan Manchester United.

Tim Setan Merah difavoritkan menjadi destinasi berikutnya bagi winger 19 tahun itu meski tidak menutup kemungkinan Manchester City juga siap menampungnya.

Baca Juga: Performa Gemilang Bruno Fernandes Buat Paul Pogba Berubah Pikiran

Dortmund selaku pemilik Sancho juga telah menyatakan kesediaannya untuk melepas salah satu pemain berbakat milik mereka.

Tentu dengan tawaran besar dan menarik yang dapat membuat Dortmund bersedia melepas Sancho.

Meski demikian, kepala eksekutif Dortmund, Hans-Joachim Watzke, berharap mantan pemain binaan The Citizens itu bertahan di Signal Iduna Park.


Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : metro.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X