Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Manchester United Bisa Permanenkan Status Ighalo Lebih Cepat

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 24 Maret 2020 | 16:00 WIB
Penyerang pinjaman Manchester United dari Shanghai Shenhua, Odion Ighalo.
TWITTER.COM/CHAMPDECK1
Penyerang pinjaman Manchester United dari Shanghai Shenhua, Odion Ighalo.

BOLASPORT.COM - Manchester United dikabarkan siap mempermanenkan status penyerang pinjaman mereka dari Shanghai Shenhua, Odion Ighalo, setelah kontraknya habis.

Odion Ighalo menjadi transfer kejutan ketika didatangkan Manchester United di detik-detik akhir penutupan jendela transfer musim dingin Januari 2020.

Dipandang sebelah mata, Odion Ighalo justru membuktikan penampilannya bersama Manchester United dengan menyumbang 4 gol dari 8 penampilannya di semua ajang kompetitif.

Berkat penampilan yang memikat hati, Ole Gunnar Solskjaer pun berencana untuk mempermanenkan status Ighalo menjadi permanen.

 Baca Juga: Barcelona Siapkan Jadwal Latihan Perdana di Tengah Wabah Virus Corona

Syarat yang diajukan oleh Shanghai Shenhua selaku klub pemilik penyerang 30 tahun tersebut juga tidak berat.

Tim Setan Merah cukup menyetorkan dana senilai 15 juta pounds (sekitar) kepada Shanghai Shenhua maka Ighalo sah menjadi milik mereka.

Kini, Man United tengah mempersiapkan upaya guna mengikat mantan bomber Watford tersebut secara permanen.

Dilansir BolaSport.com dari Daily Mail, kontrak Ighalo bersama Man United bakal berakhir pada 31 Mei mendatang.

Baca Juga: Terkenal Arogan, Jose Mourinho Justru Bantu Lansia Terdampak COVID-19

Jatuh tempo peminjaman pada tanggal tersebut sedikit berbeda dari peminjaman pemain lainnya mengingat kontrak sang pemain berakhir sebulan lebih awal.

Meski demikian, tim Setan Merah memiliki peluang lebih cepat untuk melakukan negosiasi jika Liga Inggris ditangguhkan hingga April dan berlanjut sampai akhir Juni.

Hal ini mengacu pada langkah serikat pemain dunia FIFPro yang tengah mencari solusi perihal kontrak pemain di tengah pandemi virus corona.

Pada saat peminjaman dilakukan, Shanghai Shenhua tidak menarik dana transfer setelah Man United bersedia membayar gaji penyerang asal Nigeria senilai 30 ribu pounds per pekan.

Baca Juga: Lagi, Mantan Presiden Real Madrid Dinyatakan Terinfeksi Virus Corona

Nominal tersebut 40 persen lebih sedikit dari total gaji Ighalo saat bermain bersama Shanghai Shenhua yang menerima 130 ribu pounds per pekan.

Ketika ditanya perihal masa depannya di Old Trafford satu pekan lalu, Ighalo memberi jawaban dengan bijak.

"Membicarakan hal tidak penting di saat masa genting seperti ini tidaklah tepat, bukan hanya egois tetapi juga tidak peka," kata Ighalo.

"Tantangannya saat ini adalah permasalahan global bukan hanya soal sepak bola.

"Anda tidak dapat menempatkan sepak bola sebelum masalah kesehatan berakhir," ujar Ighalo mengakhiri.


Editor : Dimas Wahyu Indrajaya
Sumber : dailymail.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X