Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Manchester City Ikut Sumbangkan Markasnya untuk Perangi Virus Corona

By Adi Nugroho - Minggu, 29 Maret 2020 | 09:45 WIB
Logo Manchester City terpampang di layar stadion.
TWITTER.COM/ODDSCHANGER
Logo Manchester City terpampang di layar stadion.

BOLASPORT.COM - Klub kaya raya Liga Inggris, Manchester City turut membantu Pemerintah Inggris dalam memerangi wabah virus corona.

Inggris merupakan salah satu negara di Benua Eropa dengan kasus virus corona tertinggi.

Per Sabtu (28/3/2020), sudah ada lebih dari 17.000 kasus dengan korban jiwa mencapai 1.019 orang.

Untuk menghadapi itu, banyak cara yang sudah dilakukan oleh pemerintah setempat maupun pihak lainnya, seperti tindakan nyata dari Manchester City.

-Baca Juga: Pemain yang Digosipkan dengan Persija Bandingkan Lapangan di Vietnam dengan Thailand

Seperti dilansir BolaSport.com dari Manchester Evening News, The Citizens akan memberi Layanan Kesehatan Nasional (NHS) kesempatan untuk menggunakan Stadion Etihad untuk apapun yang mungkin diperlukan.

Dengan banyaknya kasus wabah virus corona di Inggris, banyak petugas NHS yang mengalami kesulitan mendapatkan akses untuk beristirahat.

Oleh sebab itu, Manchester City mengambil inisiatif dengan menjadikan Stadion Etihad sebagai tempat yang bisa digunakan oleh para petugas kesehatan untuk apapun.

Baca Juga: Tak Hanya 1, Real Madrid Bisa Saja Lepas 8 Pemain Sekaligus!

Langkah ini sebelumnya sudah dilakukan oleh klub peserta Liga Spanyol, Real Madrid.

Didasari alasan yang sama, Real Madrid pun menyumbangkan markas mereka, Stadion Santiago Bernabeu, untuk dijadikan pusat persediaan kebutuhan untuk memerangi pandemi virus corona.

Hal tersebut diumumkan langsung oleh Real Madrid melalui laman resmi klub pada 26 Maret kemarin.

Baca Juga: Presiden UEFA Bocorkan Waktu Kembalinya Kompetisi di Seluruh Eropa

"Real Madrid bekerja sama dengan Dewan Olahraga meluncurkan sebuah proyek di Madrid untuk penyediaan dan distribusi pasokan kesehatan yang strategis," demikian bunyi pernyataan Real Madrid yang dilansir BolaSport.com.

"Berkat kolaborasi erat antara kedua lembaga ini, Stadion Santiago Bernabeu akan menjadi ruangan yang disesuaikan."

"Kami akan menyimpan sumbangan perlengkapan kesehatan untuk membantu memerangi pandemi ini," lanjut pernyataan Real Madrid.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Paulo Dybala mengungkapkan pengalamannya ketika terjangkit Covid-19 #paulodybala #juventus #viruscorona #covıd19 #bolasport #bolastylo #superballid #sportfeat #gridnetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
37
88
2
Arsenal
37
86
3
Liverpool
37
79
4
Aston Villa
37
68
5
Tottenham
37
63
6
Chelsea
37
60
7
Newcastle
37
57
8
Man United
37
57
9
West Ham
37
52
10
Brighton
37
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
36
74
3
Bologna
36
67
4
Juventus
36
67
5
Atalanta
35
63
6
Roma
36
60
7
Lazio
36
59
8
Fiorentina
36
54
9
Napoli
37
52
10
Torino
36
50
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X