Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Harry Kane Tak Ragu untuk Pergi Kalau Tottenham Hotspur Tetap Begini

By Rebiyyah Salasah - Senin, 30 Maret 2020 | 12:00 WIB
Striker Tottenham Hotspur, Harry Kane, dalam laga kontra Norwich pada Sabtu (28/12/2019).
TWITTER.COM/OPTAJOE
Striker Tottenham Hotspur, Harry Kane, dalam laga kontra Norwich pada Sabtu (28/12/2019).

BOLASPORT.COM - Harry Kane tak segan untuk hengkang dari Tottenham Hotspur jika klub tersebut tidak mengalami kemajuan.

Harry Kane secara terbuka membicarakan masa depannya di Tottenham Hotspur dalam wawancara online di Instagram bersama Jamie Redknapp, Minggu (29/3/2020).

Ditanya apakah dia akan berada di Spurs selama sisa kariernya, Kane menggarisbawahi niatnya untuk menjadi salah satu pemain terbaik dunia.

Kane mengaku, ia takkan bertahan di Spurs jika merasa tak dapat mencapai apa yang diinginkannya.

Baca Juga: Legenda Inggris Ultimatum Tottenham 12 Bulan untuk Jaga Harry Kane

Terlebih, Spurs nihil gelar sejak terakhir meraih juara Piala Liga Inggris musim 2007-2008. 

"Saya mencintai Spurs dan akan selalu mencintainya. Akan tetapi, saya selalu mengatakan bahwa saya merasa kami tidak menuju ke arah yang benar. Jika demikian, saya bukan orang yang hanya akan tinggal demi kondisi seperti itu," kata Kane kepada Redknapp, dilansir BolaSport.com dari Sky Sports.

"Saya pemain yang ambisius, saya ingin berkembang, saya ingin menjadi lebih baik dan menjadi salah satu pemain top," ucap pemain berpaspor Inggris ini menambahkan.

Kane menilai, ambisi dan keinginannya akan tercapai jika klub dapat mengakomodasi hal tersebut.

Baca Juga: Harry Kane Sebut Liga Inggris Musim Ini Harus Dibatalkan, jika..

"Itu semua tergantung pada apa yang terjadi sebagai sebuah tim dan bagaimana kita berkembang sebagai sebuah tim. Jadi, tidak ada kepastian saya akan tinggal di Spurs selamanya," ujar Kane yang membela Spurs sejak 2011.

Bersama Spurs, Kane memang belum pernah mengangkat satu trofi pun.

Pada musim 2016-2017, Spurs hanya mampu finis sebagai runner-up Liga Inggris.

Sementara pada musim 2018-2019, Spurs gagal membawa pulang trofi Liga Champions setelah dikalahkan Liverpool pada babak final.

Menurut Kane, kegagalan tersebut sulit dimengerti terutama melihat kualitas skuad yang menurutnya fantastis.

"Saya ingin menang dalam segala hal yang saya lakukan. Ketika kesempatan untuk mengangkat trofi semakin dekat, kami justru kesulitan meraihnya," tutur Kane.

Baca Juga: Berkah Piala Eropa 2020, Eden Hazard dan Harry Kane Bisa Pulih

"Kami hanya bisa memberikan yang terbaik untuk memenangkan setiap pertandingan dan memenangkan trofi. Karena satu atau lain alasan, kami belum cukup bisa untuk sampai di sana," kata pemain berusia 26 tahun ini.

Meski begitu, Kane optimistis Spurs akan berubah di bawah asuhan Jose Mourinho, terutama karena rekam jejaknya yang bagus.

"Ketika seorang pelatih seperti dia masuk dan Anda tahu dia menang di mana-mana, saya yakin dia tak punya untuk tak melakukannya di Spurs," ucap Kane

"Dari sudut pandang pemain, kami tahu kami memiliki pelatih top, jadi itu tergantung pada bagaimana kami keluar dan menunjukkan penampilan terbaik," tuturnya. 


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Sky Sports

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Barcelona
33
73
3
Girona
33
71
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
33
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X