Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

DUEL KLASIK, 31 Maret 2007 - Hat-trick Sempurna Si Manusia Robot Liverpool

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 31 Maret 2020 | 21:15 WIB
Penyerang jangkung Liverpool, Peter Crouch melakukan selebrasi usai mencetak hat-trick ke gawang Arsenal pada laga 31 Maret 2007 di Stadion Anfield.
TWITTER.COM/OTD_PL
Penyerang jangkung Liverpool, Peter Crouch melakukan selebrasi usai mencetak hat-trick ke gawang Arsenal pada laga 31 Maret 2007 di Stadion Anfield.

BOLASPORT.COM - Peter Crouch, eks penyerang Liverpool berjuluk 'Si Manusia Robot', menorehkan hat-trick sempurna kala membantu The Reds menaklukkan Arsenal dengan skor 4-1.

Pertandingan pekan ke-31 Liga Inggris musim 2006-2007 mempertemukan Liverpool dan Arsenal.

Liverpool bertindak sebagai tuan rumah kala menjamu Arsenal di Stadion Anfield, Sabtu (31/03/2007).

Gol pembuka datang hanya dalam tempo empat menit lewat rancangan cantik hasil kerja sama Jermaine Pennant dan Alvaro Arbeloa di sisi kanan.

 Baca Juga: Juventus Krisis, Cristiano Ronaldo Punya 3 Opsi untuk Tentukan Masa Depan

Alvaro Arbeloa lantas mengirim umpan silang rendah yang dikonversi ke tiang dekat oleh Peter Crouch lewat kaki kanannya.

Ketika pertandingan memasuki 10 menit terakhir, Liverpool mampu unggul 2-0 atas Arsenal kembali melalui Peter Crouch.

Fabio Aurelio menjadi arsitek yang memberikan umpan silang sempurna dari sisi kiri pertahanan The Reds.

Crouch lalu mengirimkan sundulan yang berada di luar jangkauan Jens Lehmann.

Keunggulan 2-0 Liverpool atas The Gunners pun bertahan hingga turun minum.

Baca Juga: Pemilik Nomor Punggung Tujuh di Barcelona Musim Depan Bakal Terungkap

Selepas turun minum, tepatnya pada menit ke-60, Liverpool semakin menjauh dari Arsenal berkat gol ketiga yang dilesakkan oleh Daniel Agger yang sukses menuntaskan umpan Aurelio.

Arsenal sempat memperkecil ketertinggalan menjadi 1-3 lewat William Gallas pada menit ke-73.

Bintang pada laga tersebut adalah Si Manusia Robot, Crouch yang sukses menyegel gol ketiganya sekaligus menggenapi hat-trick sempurnanya melalui sepakan kaki kirinya pada menit ke-81.

Penyerang asal Inggris menunjukkan kontrol yang luar biasa untuk mengecoh Kolo Toure sebelum memperdaya Jens Lehmann ketiga kalinya.

Hingga bubaran, skor akhir tetap menjadi Liverpool yang menang telak 4-1 atas Arsenal.

Kemenangan tersebut menguatkan posisi mereka di urutan keempat klasemen sementara Liga Inggris.

Liverpool 4-1 Arsenal (Peter Crouch 4', 35', 81, Daniel Agger 60; William Gallas 73') 

Stadium Anfield, 31 Maret 2007

Liverpool: 25-Pepe Reina; 2-Alvaro Arbeloa, 23-Jamie Carragher, 5-Daniel Agger, 12-Fabio Aurelio; 16-Jermaine Pennant, 14-Xabi Alonso, 20-Javier Mascherano (John Arne Riise '82), 11-Mark Gonzalez (Boudewijn Zenden '69); 8-Steven Gerrard (Dirk Kuyt '56), 15-Peter Crouch.

Pelatih: Rafael Benitez

Arsenal: 1-Jens Lehmann; 27-Emmanuel Eboue (Justin Hoyte '82), 5-Kolo Toure, 10-William Gallas, 22-Gael Clichy; 13-Aleksandr Hleb, Fabregas, 2-Abou Diaby (Tomas Rosicky '65), 15-Denilson; 9-Julio Baptista (Freddie Ljungberg '65), 25-Emmanuel Adebayor.

Pelatih: Arsene Wenger

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Social distancing part II ???? #manchesterunited #liverpool #bolasport #bolastylo #sportfeat #superballid #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Beri Bagja
Sumber : bbc.co.uk, Liverpoolfc.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
35
80
2
Man City
34
79
3
Liverpool
35
75
4
Aston Villa
35
67
5
Tottenham
33
60
6
Man United
34
54
7
Newcastle
34
53
8
West Ham
35
49
9
Chelsea
33
48
10
Bournemouth
35
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
33
84
2
Girona
33
71
3
Barcelona
32
70
4
Atlético Madrid
33
64
5
Athletic Club
33
58
6
Real Sociedad
33
51
7
Real Betis
33
49
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
33
45
10
Getafe
33
43
Klub
D
P
1
Inter
34
89
2
Milan
34
70
3
Juventus
34
65
4
Bologna
34
63
5
Roma
34
59
6
Atalanta
33
57
7
Lazio
34
55
8
Fiorentina
33
50
9
Napoli
34
50
10
Torino
34
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X