BOLASPORT.COM - Manchester United dinilai akan bisa saingi Liverpool yang sekarang jika datangkan tiga atau empat pemain lagi.
Pada awal musim Liga Inggris 2019-2020, Manchester United sempat kesulitan untuk tampil konsisten.
Meski membuka kampanye ini dengan sangat baik, mengalahkan Chelsea dengan skor 4-0, Manchester United kesulitan untuk menang di laga-laga berikutnya.
Dari sepuluh pertandingan awal Liga Inggris musim ini, tim besutan Ole Gunnar Solskjaer itu hanya mampu meraih tiga kemenangan.
Hal tersebut membuat mereka sempat terlempar ke urutan ke-14 di tabel klasemen pada pekan kesembilan.
Baca Juga: Tak Ingin Anaknya Sakit, Pemain Bali United Ini Beri Nama Sesuai Anjuran Leluhur
Namun, performa naik turun Manchester United tidak bertahan lama. Mereka pada akhirnya bisa tampil konsisten di Liga Inggris.
Salah satu faktor yang membuat Si Setan Merah bisa kembali bersaing di papan atas adalah kehadiran Bruno Fernandes pada pertengahan musim.
Fernandes, yang dibeli dari Sporting CP dengan biaya sebesar 47 juta pounds (sekitar Rp925 miliar) memainkan peran besar dalam kebangkitan Manchester United.
Baca Juga: Agen Lautaro Martinez Sebut Sudah Ada 4 Klub yang Menanyakan Kliennya
Gelandang asal Portugal itu menyumbang dua gol dan tiga assist dalam lima penampilan pertamanya di Liga Inggris.
Walaupun sudah terbantu dengan adanya Fernandes, Manchester United masih dinilai belum bisa menyaingi rival abadinya, Liverpool, seperti yang dikatakan oleh legenda mereka, Paul Scholes.
Hal itu dapat dilihat dari perbedaan poin kedua tim tersebut, di mana Man United tertinggal 37 poin dari Liverpool yang berada di puncak klasemen sementara.
Baca Juga: Di Tengah Kesulitan COVID-19, Kim Jeffrey Kurniawan Merasa Terbantu Program Latihan
Melihat itu, Scholes pun tidak merasa mantan klubnya tersebut bisa menyaingi Liverpool musim ini.
Akan tetapi, pada musim berikutnya, Scholes yakin Manchester United bisa menjadi saingan utama Liverpool untuk meraih gelar juara Liga Inggris jika The Red Devils membeli beberapa pemain lagi yang efektif seperti Fernandes.
Baca Juga: Jika Masih Aktif, Legenda MotoGP Ini Yakin Bisa Kalahkan Marc Marquez dan Valentino Rossi
"Saya masih berpikir mereka sedikit ketinggalan," ujar Scholes seperti dikutip BolaSport.com dari Mirror.
"Mereka terlihat bagus akhir-akhir ini sejak Fernandes masuk, tetapi Liverpool dan Manchester City berada jauh di depan."
"Butuh sekitar tiga atau empat pemain lagi agar bisa membantu menyaingi mereka."
"Namun, saya senang karena pertama kalinya sejak beberapa lama, tim ini mampu memangkas jarak dari tim-tim di atas," kata Scholes menambahkan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Mirror, Transfermarkt.com |
Komentar