Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Bukan Ronaldo atau Messi, Jose Mourinho Sebut 1 Pemain Terbaik Pilihannya

By Finky Ariandi - Senin, 27 April 2020 | 00:15 WIB
Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi beraksi dalam pertandingan Real Madrid kontra Barcelona.
TWITTER.COM/MANLIKEKING
Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi beraksi dalam pertandingan Real Madrid kontra Barcelona.

BOLASPORT.COM - Pelatih asal Portugal, Jose Mourinho, mengungkapkan satu pemain terbaik dunia menurutnya, meninggalkan nama Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi dibicarakan oleh banyak penggemar sepak bola sebagai pemain terbaik sepanjang masa.

Keduanya kerap kali bersaing di dalam maupun luar lapangan, termasuk dalam urusan penghargaan Ballon d'Or.

Hal itu dibuktikan dengan banyaknya trofi yang mereka raih, baik bersama tim yang mereka bela maupun penghargaan individu.

Baca Juga: Sebelum Adu Mulut dengan Legenda Liverpool, Pogba Sempat Berkonflik dengan Roy Keane

Namun, pendapat berbeda diungkapkan oleh Jose Mourinho terkait siapa pesepak bola terbaik di dunia menurut versinya.

Menurutnya, Ronaldo Nazario merupakan pemain yang lebih baik jika dibandingkan dengan Messi dan Ronaldo.

"Ronaldo El Fenomeno (pilihan saya)," ujar Mourinho dilansir BolaSport.com dari Mirror.

"Ronaldo dan Lionel Messi hanya memiliki karier yang lebih lama, mereka tetap berada di puncak setiap harinya selama 15 tahun."

Baca Juga: Cerita Eks Man United Main dengan Ronaldo dan Hampir Setim dengan Lionel Messi

Ronaldo Luis Nazario saat membela timnas Brasil pada Copa America 1999.
TWITTER.COM/GOLEADA_INFO
Ronaldo Luis Nazario saat membela timnas Brasil pada Copa America 1999.

"Namun, jika berbicara tentang bakat dan kemampuan, tidak ada pemain yang melampaui Ronaldo (Nazario)."

"Ketika dirinya berada di Barcelona bersama Bobby Robson, saya menyadari bahwa Ronaldo adalah pemain terbaik yang pernah saya lihat di lapangan," ucap pelatih berusia 57 tahun itu menambahkan.

Bermain brilian hingga diberi julukan El Fenomeno membuat Ronaldo Nazario dianggap sebagai talenta luar biasa melebihi Ronaldo dan Messi.

Pria yang saat ini menginjak usia 43 tahun itu bahkan berhasil membawa tim nasional Brasil mengangkat dua trofi Piala Dunia edisi 1994 dan 2002.

Baca Juga: Siapakah Ronaldo yang Asli, El Fenomeno atau Cristiano?

Sayangnya, karier peraih dua Ballon d'Or tersebut harus meredup lebih cepat diakibatkan cedera.

"Bakat Ronaldo yang berada di Barcelona saat berusia 19 tahun adalah sesuatu luar biasa," tutur Mourinho dilansir dari sumber yang sama.

"Hanya cedera berkepanjangan yang menamatkan karier Ronaldo yang bisa saja lebih luar biasa," kata juru taktik yang saat ini menangani Tottenham Hotspur itu.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : mirror.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X