Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Sejarah Hari Ini - Main di Kandang, Persib Justru Perpanjang Rekor Kekalahan

By Rebiyyah Salasah - Rabu, 29 April 2020 | 16:30 WIB
Logo Persib
tribun-kaltim.com
Logo Persib

BOLASPORT.COM - Persib Bandung memperpanjang rekor kekalahan di Indonesia Super League (ISL) 2011-2012 setelah dipermalukan Persipura Jayapura di kandang sendiri pada 29 April 2012.

Persib menelan kekalahan setelah takluk dari Persipura dengan skor 0-1 di Stadion Siliwangi, Bandung.

Alberto Goncalves, yang saat itu berseragam Persipura, menjadi biang kerok kekalahan Persib.

Dalam laga yang digelar tanpa penonton itu, Persib dan Persipura langsung melakukan jual beli serangan pada menit-menit awal.

Baca Juga: Terpaut 20 Tahun, Pemain Termuda dan Tertua Persib Ini Ternyata Memiliki Nilai Pasar yang Sama

Namun, kedua tim bermain sama kuat sehingga babak pertama usai dengan skor 0-0.

Maung Bandung, julukan Persib, justru mendapat petaka pada babak kedua ketika wasit Yandri menunjuk titik putih.

Pilar Persib Bandung, M Nasuha, melakukan pelanggaran handball di kotak terlarang setelah berupaya menghalau bola.

Alberto Goncalves yang ditunjuk sebagai algojo penalti sukses melesakkan bola ke gawang Persib yang dikawal Cecep Supriatna pada menit ke-55.

Dengan skor 0-1 atas keunggulan Persipura, Persib berupaya mengejar ketertinggalan dengan terus melancarkan serangan.

Baca Juga: Pemain Liga Top Eropa yang Bernasib Sial di Liga 1, Ada dari Persib dan Persija

Skuad asuhan Robby Darwis itu sebenarnya unggul jumlah pemain setelah pilar Persipura, Bio Paulin, diganjar kartu kuning kedua pada menit ke-75.

Namun, keunggulan jumlah pemain tak mampu membuat Persib mengubah skor hingga babak kedua berakhir.

Persib pun akhirnya harus mengakui kemenangan tim tamu yang berjulukan Mutiara Hitam itu.

Kekalahan dari tim Mutiara Hitam dalam laga tersebut membuat Persib memperpanjang rekor kekalahannya.

Sebelumnya, Persib sudah menelan tiga kekalahan secara berturut-turut di bulan April. 

Pada 15 April 2012, Persib takluk dari Persiba Balikpapan dengan skor 2-3. 

Baca Juga: Cerita Mantan Bintang Persib Michael Essien Selama Karantina, Latihan Pakai Zoom

Enam hari setelahnya, kekalahan kembali diterima Maung Bandung setelah dipermalukan Persela Lamongan 3-1. 

Setelah itu, klub kebanggaan bobotoh ini juga kalah dari Arema Malang dengan skor 2-1 pada 25 April 2012. 

Kemenangan terakhir Persib diraih pada laga melawan Persegres Gresik United dengan skor 1-0 pada 11 April 2012.

Pada musim itu, tim yang juga berjulukan Pangeran Biru ini finis di peringkat delapan.

Sementara Persipura berada di bawah kampiun ISL 2011-2020, Sriwijaya FC.


Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : soccerway

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X