Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Tanpa Rekan di Liverpool, Virgil van Dijk Tak Akan Jadi Bek Terbaik

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 5 Mei 2020 | 23:00 WIB
Sergio Aguero membeberkan apa saja yang membuat Virgil van Dijk sulit dikalahkan.
TWITTER.COM/CITY_XTRA
Sergio Aguero membeberkan apa saja yang membuat Virgil van Dijk sulit dikalahkan.

BOLASPORT.COM - Mantan bek Manchester United, Jaap Stam, menilai bek sentral Liverpool, Virgil van Dijk, tak akan jadi bek terbaik jika tanpa bantuan rekan-rekan setimnya.

Virgil van Dijk menjadi salah satu pemain kunci Liverpool sejak didatangkan dari Southampton pada Januari 2018.

Virgil van Dijk adalah sosok protagonis di jantung pertahanan Liverpool dalam dua musim terakhir.

Performa apiknya di lini belakang membuat Liverpool sukses menjuarai Liga Champions, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub pada 2019.

Baca Juga: Optimistis Kompetisi Bakal Lanjut, Juergen Klopp Yakin Liverpool Siap

Di level individu, Van Dijk mampu menyabet gelar Pemain Terbaik Liga Inggris dan Pemain Terbaik Eropa 2019.

Tak sampai di situ, bek asal Belanda tersebut juga menjadi runner-up Ballon d'Or 2019.

Virgil van Dijk cuma kalah dari megabintang Barcelona, Lionel Messi.

Meski demikian, mantan bek Manchester United, Jaap Stam, menilai jika tanpa bantuan rekan-rekan di Liverpool, Van Dijk tak akan menjadi bek terbaik seperti saat ini.

Jaap Stam, yang membela tim Setan Merah selama tiga musim, menilai bek 28 tahun tersebut dimudahkan oleh penampilan rekan setimnya.

Baca Juga: Izin Latihan Sudah Keluar, Real Madrid Langsung Agendakan Tes COVID-19

"Van Dijk sangat bagus. Yang tidak dipahami orang banyak adalah rekan satu tim yang ada di sekitar Anda membuat Anda menjadi sangat bagus," kata Stam dikutip BolaSport.com dari Goal.

"Sebagai pemain, Anda harus memiliki kemampuan dan kualitas untuk mencapai puncak dan itulah yang dimiliki Van Dijk."

"Namun, berada di sekitar rekan-rekan yang berkualitas kadang-kadang juga membuat hidup Anda menjadi lebih mudah."

"Keadaan itu membuat Anda terlihat seperti Anda adalah salah satu pemain terbaik di dunia."

Baca Juga: Dokter-dokter Liga Inggris Sampaikan Suaranya soal Nasib Musim Ini

"Hal itu juga berlaku bagi saya dan bek-bek lainnya. Begitulah dalam dunia sepak bola," ujar Stam menambahkan.

Van Dijk menjadi sosok tak tergantikan di lini belakang Liverpool pada musim 2019-2020.

Ia selalu diturunkan sejak menit awal oleh Juergen Klopp dalam 29 pertandingan di Liga Inggris.

Musim ini, eks bek tengah Southampton itu bermain sebanyak 2.610 menit bersama The Reds di Liga Inggris.

Selain itu, Van Dijk membukukan 4 gol dan 2 assist untuk Liverpool di semua ajang musim ini.


Editor : Septian Tambunan
Sumber : Goal.com/en

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X