Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terungkap, Keputusan Jose Mourinho yang Bikin Petr Cech Kabur ke Arsenal

By Finky Ariandi - Minggu, 10 Mei 2020 | 22:40 WIB
Petr Cech (kiri) dan Jose Mourinho (kanan) saat bersama-sama masih membela Chelsea.
TWITTER.COM/SKYSPORTSPL
Petr Cech (kiri) dan Jose Mourinho (kanan) saat bersama-sama masih membela Chelsea.

BOLASPORT.COM - Eks kiper Chelsea, Petr Cech, mengatakan jika keputusan Jose Mourinho membuatnya hengkang dan bergabung ke klub rival sekota, Arsenal.

Petr Cech akan selalu dikenang sebagai salah satu kiper terbaik yang pernah bermain di Liga Inggris, khususnya ketika masih membela Chelsea.

Mengabdi di Chelsea selama 11 tahun, Petr Cech berhasil membukukan rekor 228 clean sheet dalam 494 pertandingan di berbagai ajang bersama The Blues.

Namun, keputusannya untuk meninggalkan klub dan membelot ke Arsenal pada Juli 2015 mengejutkan banyak pihak, khususnya para penggemar Chelsea.

Baca Juga: Kata Ronaldo, Ada 5 Pemain yang Seharusnya Layak Dihadiahi Ballon d'Or

Adapun Chelsea dan Arsenal dikenal akan rivalitasnya ketika bertanding sehingga duel mereka dikenal sebagai salah satu Derbi London terpanas.

Ketika ditanya mengenai kepindahannya menuju klub rival The Blues, Petr Cech akhirnya buka suara.

Cech mengatakan jika keputusan pelatih Chelsea saat itu, Jose Mourinho, membulatkan tekadnya untuk meninggalkan klub dan bergabung ke Arsenal.

Hal itu dikarenakan Mourinho lebih memilih Thibaut Courtois sebagai kiper utama dan membuat Cech menjadi kiper kedua.

Baca Juga: Bek Tangguh Liverpool Sebut Juergen Klopp Suka Menuntut Saat Latih Liverpool

Mantan kiper Chelsea yang kini mengenakan seragam Real Madrid, Thibaut Courtois.
TWITTER.COM/FUTBOLBIBLE
Mantan kiper Chelsea yang kini mengenakan seragam Real Madrid, Thibaut Courtois.

"Meninggalkan Chelsea adalah keputusan tersulit yang harus saya buat karena saya sudah lama bermain untuk klub ini," ucap Cech dilansir BolaSport.com dari Metro.

"Menjadi bagian besar dari sejarah klub membuat saya berpikir akan bisa menyelesaikan karier saya di Chelsea atau mungkin baru pergi setelah beberapa tahun kemudian."

"Namun dalam tim sepak bola, Anda hanya bisa memainkan satu penjaga gawang di setiap minggunya. Sayangnya begitulah kejadiannya."

"Thibaut Courtois dianggap sebagai kiper muda yang memiliki potensi dan kualitas di masa depan."

Baca Juga: Liverpool Tetap Dianggap Juara Walaupun Gagal Raih Gelar Liga Inggris

"Saya juga memahami keputusan itu harus dibuat (klub dan pelatih). Namun, yang jelas, perjalanan saya sudah berakhir dan saya memutuskan pergi," kata kiper asal Republik Ceska itu menambahkan.

Setelah hengkang dari Chelsea, Petr Cech menghabiskan waktunya selama empat musim bersama Arsenal.

Namun pada Juli 2019, Cech akhirnya memutuskan gantung sepatu bersama klub yang bermarkas di Stadion Emirates tersebut.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : metro.co.uk

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
37
94
2
Barcelona
37
82
3
Girona
37
78
4
Atlético Madrid
37
73
5
Athletic Club
37
65
6
Real Sociedad
37
60
7
Real Betis
37
56
8
Villarreal
37
52
9
Valencia
37
48
10
Alavés
37
45
Klub
D
P
1
Inter
37
93
2
Milan
37
74
3
Bologna
37
68
4
Juventus
37
68
5
Atalanta
36
66
6
Roma
37
63
7
Lazio
37
60
8
Fiorentina
36
54
9
Torino
37
53
10
Napoli
37
52
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X