Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Lee Chong Wei Dukung Penuh Kombinasi Pelatih untuk Lee Zii Jia

By Lariza Oky Adisty - Sabtu, 30 Mei 2020 | 19:05 WIB
Mantan pebulu tangkis Indonesia, Hendrawan.
BADMINTON INDONESIA
Mantan pebulu tangkis Indonesia, Hendrawan.

BOLASPORT.COM - Eks pebulu tangkis legendaris asal Malaysia, Lee Chong Wei, optimistis kalau juniornya, Lee Zii Jia, bisa merasakan jitunya polesan dua pelatih tim tunggal putra, Hendrawan dan Tey Seu Bock.

Tey Seu Bock menjadi asisten pelatih Hendrawan yang sudah lebih dulu menjadi pelatih tim tunggal putra Malaysia.

Sebelumya, Tey adalah pelatih tim tunggal putri sejak tahun 2018.

Lee Chong Wei optimistis duet Hendrawan dan Tey bisa membantu Lee Zii Jia berprestasi pada Olimpiade Tokyo pada 2021 mendatang.

Baca Juga: Wasit Bulu Tangkis Indonesia Merasa Berdosa kepada Carolina Marin

Sebab, Hendrawan dan Tey berkontribusi membawa Lee Chong Wei ke final Olimpiade Rio 2016 dan meraih medali perak.

"Hendrawan dan Tey adalah pelatih saya sebelum Olimpiade Rio sebelum Tey dipindahkan ke nomor lain. Beberapa pemain mungkin lebih suka satu pelatih, beberapa memilih dua pelatih. Untuk saya, kombinasi mereka cocok," kata Chong Wei, dikutip BolaSport.com dari The Star.

"Semoga kombinasi Hendrawan-Tey bisa berhasil juga untuk Lee Zii Jia. Semoga mereka bisa membuatnya mereka medali pada Olimpiade Tokyo," tutur dia lagi.

Baca Juga: Tahun Depan, Kejuaraan Dunia Junior Bisa Digelar Sampai 2 Kali

Lebih lanjut, Lee Chong Wei menilai Hendrawan dan Tey sama-sama pelatih yang kuat.

"Mereka berbeda, tetapi sama-sama pelatih yang bagus. Hendrawan adalah pemain yang sukses dan bisa menularkan pengalamannya kepada para pemain sebagai pelatih," ucap Chong Wei.

"Sementara itu, Tey Seu Bock sudah pernah menjadi asisten untuk beberapa pelatih dan bisa menggabungkan semua ilmu mereka. Dia punya banyak gagasan," ujar dia menambahkan.

Berdasarkan hal tersebut, Lee Chong Wei optimistis Lee Zii Jia dan para pemain muda lainnya bisa mendapat ilmu yang mereka butuhkan.

Baca Juga: Tantangan Berat Para Pemain dari Mundurnya Kejuaraan Dunia Junior 2020

"Hendrawan dan Tey saling melengkapi. Lee Zii Jia dan para pemain lain akan merasakan manfaat ditempa oleh mereka," kata Chong Wei.

"Namun, para pemain juga punya tanggung jawab lebih besar. Pelatih punya 15 persen andil kesuksesan pemain, tetapi 85 persen sisanya bergantung dari disiplin, komitmen, dan inisiatif pemain," ucap dia menegaskan.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X