Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Juergen Klopp Sebut Saat Ini Tak Ada Untungnya Liverpool Main di Anfield

By Rebiyyah Salasah - Selasa, 2 Juni 2020 | 15:30 WIB
Liverpool tersinggung atas pendapat sang walikota, Joe Anderson, tentang kembali dimulainya kompetisi Liga Inggris.
TWITTER.COM/LFC
Liverpool tersinggung atas pendapat sang walikota, Joe Anderson, tentang kembali dimulainya kompetisi Liga Inggris.

BOLASPORT.COM - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, mengatakan bahwa ia senang memainkan pertandingan Liga Inggris di Anfield, tetapi sekarang tak ada untungnya bermain di kandang sendiri.

Beberapa pertandingan Liverpool dikabarkan akan diadakan di tempat netral demi menghindari massa berkumpul untuk tetap mematuhi protokol kesehatan penanganan COVID-19.

Wakil Kepala Kepolisian Inggris, Mark Roberts, mengatakan bahwa kemungkinan ada enam laga Liga Inggris yang bisa digelar di tempat netral, termasuk derbi Merseyside antara Liverpool versus Everton dan Manchester City kontra Liverpool.

Roberts mengatakan diskusi dengan pihak penyelenggara Liga Inggris sudah positif dengan fokus bersama mereka adalah prioritas kesehatan masyarakat.

Baca Juga: ON THIS DAY - Sempat Terseok-seok, Liverpool Juara Liga Champions 2019

"Kami telah mencapai konsensus yang menyeimbangkan kebutuhan sepak bola, sementara juga meminimalkan permintaan kepolisian," kata Roberts, dikutip BolaSport.com dari BBC.

"Mayoritas pertandingan yang tersisa akan dimainkan di kandang dan tandang sesuai jadwal, dengan sejumlah kecil pertandingan berlangsung di tempat netral, yang bertentangan dengan beberapa laporan, belum disepakati."

"Rencana ini akan terus ditinjau untuk memastikan kesehatan dan keselamatan publik. Bagian penting dari ini adalah para penggemar harus terus menghormati pedoman jarak sosial dan tidak menghadiri atau berkumpul di luar stadion," ucapnya menambahkan.

Liverpool, yang mengejar gelar pertama Liga Inggris sejak 30 tahun lalu, hanya memerlukan dua kemenangan untuk mengunci tempat sebagai juara.

Baca Juga: Liga Inggris Dimulai Lagi, Liverpool Bisa Raih Gelar di Manchester

Andai Manchester City kalah dalam laga kontra Arsenal, maka Liverpool cuma butuh satu kemenangan lagi.

Satu kemenangan tersebut bisa didapatkan Liverpool saat melawan Everton yang akan dilaksanakan pada pekan ke-30 Liga Inggris, Sabtu (20/6/2020).

Jika beberapa laga Liverpool akhirnya dimainkan di tempat netral, maka tim tersebut juga akan meraih gelar juara tidak di kandang sendiri.

Juergen Klopp mengatakan bahwa pasukannya akan senang memainkan laga di Anfield.

Namun, ia merasa kini tak ada untungnya bermain di kandang.

Juergen Klopp, pelatih Liverpool yang murah senyum.
TWITTER.COM/THEANFIELDBUZZ
Juergen Klopp, pelatih Liverpool yang murah senyum.

Baca Juga: Solidaritas untuk George Floyd, Satu Tim Liverpool Berlutut di Lapangan

Pasalnya, bermain di kandang ataupun tandang, tidak ada penonton yang hadir, seperti yang ditunjukkan oleh pertandingan Bundesliga.

"Kami tidak akan mendapatkan bantuan dari kerumunan penggemar, tetapi tidak ada tim lain yang juga bisa memperolehnya," tutur Klopp.

"Jadi, di mana keuntungannya (bermain di kandang)? Siapa pun lawan kami, ini adalah situasi yang sama, itu sebabnya saya tidak terlalu khawatir tentang hal itu."

"Kami telah mencoba mensimulasikan situasi dengan berlatih di stadion dan membiasakan diri."

"Jika Anda melihat Bundesliga, mereka tidak memiliki banyak kemenangan kandang. Jika alternatifnya tidak bermain sama sekali, maka saya akan bermain di mana pun Anda inginkan. Saya tidak peduli," ujar pelatih berusia 52 tahun ini mengakhiri.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : BBC

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
36
83
2
Man City
35
82
3
Liverpool
36
78
4
Aston Villa
36
67
5
Tottenham
35
60
6
Newcastle
35
56
7
Chelsea
35
54
8
Man United
35
54
9
West Ham
36
49
10
Bournemouth
36
48
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
34
87
2
Girona
35
75
3
Barcelona
34
73
4
Atlético Madrid
34
67
5
Athletic Club
34
61
6
Real Sociedad
34
54
7
Real Betis
34
52
8
Valencia
34
47
9
Villarreal
34
45
10
Getafe
34
43
Klub
D
P
1
Inter
36
92
2
Milan
35
71
3
Juventus
35
66
4
Bologna
35
64
5
Atalanta
34
60
6
Roma
35
60
7
Lazio
35
56
8
Napoli
35
51
9
Fiorentina
34
50
10
Torino
35
47
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X