Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Demi Amankan Olimpiade Tokyo, Pelatih Siapkan Ini Untuk Hafiz/Gloria

By Wila Wildayanti - Senin, 8 Juni 2020 | 21:55 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, saat bertanding melawan Marcus Ellis/Lauren Smith pada final Thailand Masters 2020 di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand, Minggu (26/1/2020).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, saat bertanding melawan Marcus Ellis/Lauren Smith pada final Thailand Masters 2020 di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand, Minggu (26/1/2020).

BOLASPORT.COM - Pelatih ganda campuran Indonesia, Richard Mainaky, telah mempersiapkan fokus latihan kekuatan untuk Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja menuju Olimpiade Tokyo 2020.

Ganda campuran Indonesia saat ini memang telah memiliki dua pemain andalannya yakni Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, dan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja.

Preveen Jordan/Melati Daeva, dan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja itu memang tengah disiapkan untuk mewakili sektor ganda campuran ke Olimpiade Tokyo 2020.

Pasangan Praveen/Melati memastikan diri lolos ke Olimpiade Tokyo 2020 sebab saat ini mereka menempati posisi keempat dengan 77,487 poin.

Baca Juga: Kalau Serius Kejar Neymar, Barcelona Harus Mau Lepas Si Bocah Nakal

Meski nantinya untuk kualifikasi masih bakal berlangsung hingga Maret 2021, mereka tak bakal terkejar oleh pemain yang ada dibawahnya.

Sementara itu, posisi Hafiz/Gloria sedang berada di peringkat ke delapan menuju Olimpiade Tokyo 2020.

Hafiz/Gloria hanya terpaut 285 poin saja dari pasangan Tang Chun Man/Tse Yung Suet (Hong Kong).

Pasangan asal Hongkong itu saat ini tengah menempati peringkat sembilan dengan raihan 60,566 poin.

Sehingga untuk bisa memastikan target ganda campuran Indonesia aman hingga nanti kulaifikasi Olimpiade Tokyo 2020 selesai, Richard Mainaky menyiapkan program untuk mereka.

Richard mengatakan bahwa dengan posisi saat ini dan kondisi seperti sekarang, ada hal-hal yang harus dilakukan oleh Hafiz/Gloaria.

Saat kualifikasi bergulir kembali, pasangan Hafiz/Gloria ditargetkan minimal bisa mencapai babak 8 besar dan semifinal untuk turnamen dengan level diatas 500.

Tentu saja Richard Mainaky mengaku bahwa ada pertimbangan sendiri untuk hal ini.

“Saya rasa untuk semua level 500 keatas Hafiz/Gloria minimal di babak delapan besar atau semifinal tentunya,” kata Richard Mainaky saat dihubungi BolaSport.com.

"Soalnya poinnya lebih besar. Daripada harus juara dalam level yang lebih kecil, lebih baik bisa tembus 8 besar pada turnamen diatas level 500. Jadi lebih besar (poinnya), memang lebih bagus," ucapnya.

Tak hanya itu, dengan situasi yang seperti saat ini dengan adanya wabah virus corona (Covid-19) ini, Richard memberikan motivasi khusus bagi Hafiz/Gloria.

Baca Juga: Pemain Chelsea yang Terbuang Berharap Bisa Gabung AC Milan Lagi

Menurutnya Hafiz/Gloria masih memiliki kesempatan untuk memperbaiki diri selama libur kompetisi ini.

Dengan kondisi seperti saat ini tentu saja sebagai pelatih Richard berharap pemainnya bisa memanfaatkan sisa waktu tahun ini sebagai ajang pemanasan.

Dan nantinya saat kompetisi siap kmbali digelar, ia berharap Hafiz/Gloria bisa tambil habis-habis pada 2021 mendatang.

"Untungnya mereka juga sangat antusias dan punya ambisi untuk bisa tampil di Tokyo,” ujr Richard.

“Untuk itu, kami dari tim pelatih membuat program yang lebih fokus untuk memperbaiki kekurangan tiap individunya. Apalagi ada wabah ini latihan masih 40-50 persen. Jadi kami lebih fokus ke kekuatan individu dan perbaikan kekurangan mereka,” tutur Richard.

Selama hampir tiga bulan Hafiz/Gloria dan rekan-rekannya tetap menjalankan latihan di Pelatnas Cipayung, Jakarta untuk tetap menjaga kondisi mereka hingga kompetisi kembali berlanjut.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
37
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
37
57
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X