Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Rencana PT LIB soal Penonton jika Liga 1 Kembali Dilanjutkan

By Wila Wildayanti - Senin, 15 Juni 2020 | 20:40 WIB
Ilustrasi berita Liga 1 2020.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Ilustrasi berita Liga 1 2020.

BOLASPORT.COM - Direktur Utama PT LIB (Liga Indonesia Baru), Akhmad Hadian Lukita, mengakui jika Liga 1 kembali digelar dengan penonton penuh sangat sulit diwujudkan.

Kelanjutan Liga 1 dan Liga 2 memang belum bisa dipastikan walaupun PSSI telah memberikan opsi kompetisi bisa kembali bergulir pada September-Oktober 2020.

Nasib kelanjutan kompetisi Liga 1 dan Liga 2 masih abu-abu sebelum PSSI menyelesaikan rapat bersama Komite Eksekutif (Exco) PSSI untuk mengambil keputusan.

Opsi kelanjutan kompetisi musim 2020 pada September-Oktober dimunculkan PSSI dalam rapat bersama dengan klub-klub Liga 1 dan Liga 2, Selasa (2/6/2020).

Baca Juga: On This Day - 15 Juni 1988, Marco van Basten Ciptakan Neraka bagi Timnas Inggris

Setelah opsi itu tercetus, berbagai persiapan pun dilakukan oleh PSSI dan tentunya PT LIB sebagai operator kompetisi.

Dengan adanya direktur baru dan komisaris baru PT LIB yang ditetapkan pada Sabtu (13/6/2020) lalu, tentu para pengurus anyar harus melanjutkan tugas yang ada.

Untuk melanjutkan proses yang telah berjalan sebelumnya, para direksi PT LIB pun segera menjadwalkan diri untuk menemui PSSI.

Akhmad Hadian Lukita mengatakan bahwa pekan ini PT LIB bakal bertemu dengan PSSI untuk membahas dan mematangkan rencana soal kelanjutan kompetisi.

“Ya, rencananya ada rapat bersama PSSI minggu ini. Rapat tu bakal membahas dan mematangkan rencana soal kompetisi. Dalam beberapa bulan ke depan rencananya kompetisi akan dijalankan lagi,” kata Akhmad Hadian Lukita kepada BolaSport.com, Senin (15/6/2020).

“Karena kami masih baru, jadi nanti setelah melakukan pertemuan dengan PSSI, bakal jelas bagaimana kelanjutannya,” ucapnya.

Sementara itu, dengan adanya opsi Liga 1 dan Liga 2 dilanjutkan, berbagai macam tanggapan dan usulan pun diberikan.

Salah satunya mengenai pertandingan tanpa penonton atau tetap ada penonton di tengah pandemi virus corona (COVID-19) ini.

Sejauh ini, klub-klub Liga 1 dan Liga 2 tetap menginginkan adanya penonton jika kompetisi kembali dilanjutkan.

Terkait hal ini, pihak pemerintah, Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) telah memberikan protokol kesehatan harus bagaimana dan seperti apa kalau kompetisi dilanjutkan.

Dari protokol kesehatan Kemenpora, penonton harus mematuhi aturan yang ada, dari memakai masker hingga menjaga jarak.

Baca Juga:

Tak hanya itu, apabila ada pertandingan, penonton yang datang ke stadion tidak boleh sampai kapasitas penuh.

“Kalau soal penonton, bagi saya masih agak sulit. Tidak bisa dipaksakan juga. Kami juga masih memperhatikan kondisi perkembangan saat ini,” ujar Akhmad Hadian.

“Kami masih sambil melihat juga kompetisi di Eropa yang sudah bergulir. Ada juga yang digelar tanpa penonton dan hal itu bisa dilakukan. Tetapi, kalau ada dan penuh, pasti sulit (jika diterapkan di Liga 1 dan Liga 2).”

“Kalau tidak ada penonton, liga memang jadi sepi. Tetapi, kalau dihidupkan juga jangan terlalu kencang. Jadi harus sesuai dengan prosedur dan protokol kesehatan harus tetap dijalankan,” tutur Akhmad Hadian.

Sebagaimana diketahui, apabila kompetisi digelar tanpa penonton tentu memberatkan klub sebab nantinya tak ada pemasukan uang dari penjualan tiket. 

Rencana soal penonton sendiri bakal dimatangkan oleh PT LIB dan PSSI dalam rapat bersama yang bakal digelar pekan ini.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Megabintang Barcelona, Lionel Messi, kembali mencatatkan rekor pribadi usai mencetak satu gol di laga Blaugrana vs Real Mallorca. Barcelona melakoni laga comeback di Liga Spanyol pasca-pandemi COVID-19 dengan menghadapi tuan rumah Real Mallorca, Sabtu (13/6/2020) atau Minggu dini hari WIB. Bermain di Estadio de Son Moix, skuad Quique Setien sukses menggulung Mallorca dengan skor mencolok 4-0. Gol-gol kemenangan Barcelona dicetak oleh Arturo Vidal (menit ke-2), Martin Braithwaite (37'), Jordi Alba (79') dan Lionel Messi (90+3'). Dengan kemenangan tersebut, Barcelona masih memimpin klasemen sementara Liga Spanyol dengan koleksi 61 poin atau unggul 5 poin dari peringkat kedua, Real Madrid. #barcelona #laliga #ligaspanyol #bolasportcom #bolastylo #bolanas #juaradotnet #superballid #sportfeat #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X