Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Inter Milan Beri Waktu Barcelona hingga Awal Juli Buat Tebus Klausul Lautaro Martinez

By Raka Kisdiyatma Galih - Minggu, 21 Juni 2020 | 08:30 WIB
Lautaro Martinez gagal menolong Inter Milan lolos ke final Coppa Italia setelah disingkirkan Napoli.
TWITTER.COM/SEMPREINTER
Lautaro Martinez gagal menolong Inter Milan lolos ke final Coppa Italia setelah disingkirkan Napoli.

BOLASPORT.COM - Inter Milan dilaporkan masih memberikan waktu kepada Barcelona hingga awal Juli mendatang untuk menebus klausul pelepasan Lautaro Martinez.

Di sepanjang musim 2019-2020, Barcelona telah melakukan berbagai cara untuk bisa mendapatkan tanda tangan Lautaro Martinez dari Inter Milan.

Barca ingin menjadikan rekan Lionel Messi di timnas Argentina itu sebagai ujung tombak mereka pada musim 2020-2021.

Martinez juga disiapkan untuk menjadi suksesor Luis Suarez yang sudah berusia 33 tahun.

Namun, Barca mengaku keberatan dengan harga yang diminta oleh I Nerazzurri.

Baca Juga: Lahir dari Keluarga Pengungsi, Gelandang Arsenal Curhat Soal Kesulitan Hidupnya

Inter Milan hanya mau melepas Martinez di angka 111 juta euro atau sekitar Rp 1,7 triliun.

Barca dikabarkan tak mampu memenuhi permintaan Inter karena kondisi keuangan klub sedang buruk akibat COVID-19.

Meski begitu, menurut laporan dari Sportskeeda, Inter masih memberikan waktu kepada Barca hingga 7 Juli untuk merampungkan proses transfer Martinez.

Sebelumnya, raksasa Catalunya sempat menawarkan beberapa pemainnya seperti Samuel Umtiti, Nelson Semedo, dan Ivan Rakitic untuk mengurangi biaya transfer pemain berusia 22 tahun itu.

Akan tetapi, Inter menolak permintaan itu.

Baca Juga: Ralf Rangnick Datang, AC Milan Siap Gaet Paul Pogba dari Hongaria

Sepanjang musim ini, Martinez tampil oke bersama Inter dengan mencatatkan 32 penampilan di seluruh kompetisi dengan sumbangan 16 gol dan 4 asisst.

Ia juga membawa Inter berada di posisi ke-3 klasemen sementara Serie A.


Editor : Ade Jayadireja
Sumber : sportskeeda

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
38
91
2
Arsenal
38
89
3
Liverpool
38
82
4
Aston Villa
38
68
5
Tottenham
38
66
6
Chelsea
38
63
7
Newcastle
38
60
8
Man United
38
60
9
West Ham
38
52
10
Crystal Palace
38
49
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
38
95
2
Barcelona
38
85
3
Girona
38
81
4
Atlético Madrid
38
76
5
Athletic Club
38
68
6
Real Sociedad
38
60
7
Real Betis
38
57
8
Villarreal
38
53
9
Valencia
38
49
10
Alavés
38
46
Klub
D
P
1
Inter
38
94
2
Milan
38
75
3
Juventus
38
71
4
Atalanta
38
69
5
Bologna
38
68
6
Roma
38
63
7
Lazio
38
61
8
Fiorentina
38
60
9
Torino
38
53
10
Napoli
38
53
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X